Musim Kemarau di Sulsel Alami Pergeseran, Ini Penjelasan BMKG

8 hours ago 1

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) wilayah IV Makassar mengeluarkan prediksi musim kemarau untuk wilayah Sulawesi Selatan.

Dalam prediksinya disebutkan Juni ini mengalami pergeseran mengingat hingga Juni dan Juli masih ada hujan.

"Dari hasil analisa terupdate pada Juli dasar yang satu yang dikeluarkan BMKG Makassar dan sekitarnya masih dalam kondisi musim hujan, sehingga musim kemarau dan hujan mengalami pergeseran," kata Prakirawan Cuaca BMKG Wilayah IV Makassar Muhammad Sultan Djakaria di Makassar dikutip dari Antara.

Muhammad Sultan menyebut saat ini belum ada perkiraan terkait awal musim hujan.

BMKG masih mengacu pada musim kemarau yang jatuh pada Juni 2025.

"Hingga saat ini belum ada info terbaru terkait dengan prediksi awal musim kemarau, jadi masih mengacu ke awal musim kemarau pada Juni," tuturnya.

Hanya saya ada catatan kecil yang diberikan, masih menunggu perkembangan awal musim hujan yang diprediksi mundur, meski informasi pastinya belum jelas.

Hal itu karena musim kemarau tahun ini mundur dari prakiraan yang aktual.

Sementara mengenai suhu udara di Kota Makassar dan sekitarnya diakui mengalami penurunan khususnya terjadi pada malam hari hingga pagi.

"Kalau biasanya rata-rata 24 derajat Celcius saat ini bisa hingga 21 derajat Celcius," jelasnya. (Erfyansyah/Fajar) 

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi