Rekor Barcelona vs Real Madrid di Final Copa del Rey

5 hours ago 4

CNN Indonesia

Jumat, 25 Apr 2025 09:46 WIB

Barcelona dan Real Madrid adalah rival abadi, baik di Spanyol maupun Eropa. Lalu bagaimana rekor pertemuan mereka khusus di final Copa del Rey. Momen saat Gareth Bale mencetak gol ke gawang Barcelona di final Copa del Rey. (AFP/DANI POZO)

Jakarta, CNN Indonesia --

Barcelona dan Real Madrid adalah rival abadi, baik di Spanyol maupun Eropa. Lalu bagaimana rekor pertemuan mereka khusus di final Copa del Rey.

Barcelona bakal berjumpa Madrid di final Copa del Rey, Minggu (27/4) dini hari WIB. Laga ini krusial bagi kedua tim dalam pertempuran di pengujung musim.

Bila Barcelona menang, mereka terus menjaga ambisi untuk memenangkan treble musim ini. Sedangkan bila Madrid yang jadi juara, mereka bisa mendapat modal tambahan untuk makin percaya diri mengejar Barcelona di kompetisi La Liga. Di ajang La Liga, Madrid masih tertinggal empat angka dari Barcelona.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Merujuk rekor pertemuan kedua tim, khusus di final Copa del Rey, Barcelona dan Madrid sudah tujuh kali berjumpa di babak final. Barcelona tiga kali menang sedangkan Madrid memperoleh empat kemenangan.

Barcelona mengalahkan Madrid pada edisi 1968, 1983, dan 1990. Sedangkan Madrid menaklukkan Barcelona pada edisi 1936, 1974, 2011, dan 2014.

Pertemuan terakhir kedua tim di 2014 diwarnai sebuah momen ikonik. Saat itu Madrid menang dengan skor 2-1. Angel Di Maria mencetak gol di menit ke-11 lalu dibalas oleh Marc Bartra di menit ke-68.

Banner Artikel - Pencak Silat CNN Indonesia

Momen gol kemenangan Madrid tercipta di menit ke-85. Gareth Bale mencetak gol lewat aksi solo run dari tengah lapangan setelah menerima umpan dari Fabio Coentrao.

Walaupun ia sempat terpental keluar lapangan karena beradu badan dengan Bartra, Bale bisa mengungguli Bartra dalam adu lari. Bale lalu masuk kotak penalti dan menaklukkan kiper Barcelona, Jose Manuel Pinto dari sudut yang terbilang sempit.

Dari jumlah gelar secara keseluruhan, Barcelona unggul atas Madrid. Barcelona mengoleksi 31 gelar sedangkan Madrid mengumpulkan 20 gelar.

[Gambas:Video CNN]

(ptr/har)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi