CNN Indonesia
Senin, 18 Nov 2024 12:44 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --
Jake Paul berhasil mengalahkan Mike Tyson. Berikut calon lawan Jake Paul di pertarungan selanjutnya.
Jake Paul berhasil menang angka mutlak atas Mike Tyson dalam duel yang digelar di Texas, Sabtu (16/11) WIB. Kemenangan tersebut membuat Jake Paul makin mendapat sorotan meskipun tak semua sorotan tersebut bernada positif.
Ketika Jake Paul mengumumkan pertarungan melawan Mike Tyson, sudah banyak pihak yang menentang. Mereka menyebut Jake Paul mengambil langkah kontroversial lantaran Mike Tytson sudah berusaia 58 tahun dan terakhir kali bertarung profesional pada 2005 silam.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Karena itu, duel berikutnya Jake Paul bisa jadi kesempatan pembuktian diri untuknya. Berikut calon laul Calawan Jake Paul:
1. Canelo Alvarez
Saul Canelo Alvarez adalah salah satu sosok utama di dunia tinju saat ini. Ia berstatus sebagai juara dunia di empat kelas berbeda. Ia bisa juara dunia dari kelas welter hingga menengah super.
Sebelum duel lawan Mike Tyson, Jake Paul sempat melontarkan tantangan duel lawan Canelo di kelas cruiserweight. Untuk bisa mencapai bobot cruiserweight, Canelo harus menambah berat tubuhnya.
Namun saat terakhir kali bertanding di kelas light heavyweight, yang batas bobot tubuhnya lebih kecil dibanding cruiswerweight, Canelo kalah dari Dmitry Bivol.
Karena itulah bila duel tersebut dilaksanakan di kelas cruiserweight, Jake Paul bakal punya keuntungan lantaran bobot tubuhnya lebih terbiasa dan ideal di kelas tersebut.
Baca lanjutan berita ini di halaman berikut >>>