Denada Minta Ketenangan Usai Digugat Rp7 M Atas Dugaan Penelantaran Anak

2 hours ago 1

denada Denada Minta Ketenangan Usai Digugat Rp7 M Atas Dugaan Penelantaran Anak/Foto: dok Instagram denadaindonesia

Jakarta, Insertlive -

Kemunculan seorang pemuda bernama Ressa Rizky Rossano telah menghebohkan publik. Pasalnya, pemuda berusia 24 tahun asal Banyuwangi itu mengaku sebagai anak biologis Denada.

Tak sampai di situ, ia juga menggugat Denada atas dugaan penelantaran anak karena merasa tak pernah mendapatkan hak yang semestinya dari penyanyi itu. Ressa Rizky Rossano menuntut ganti rugi senilai Rp7 miliar kepada Denada atas hal tersebut.

Denada hingga kini memilih untuk bungkam dan menyerahkan seluruh urusan kepada kuasa hukumnya. Meski demikian, pihak manajemen sang penyanyi telah merilis pernyataan resmi terkait isu tersebut.


Risna Ories sebagai perwakilan manajemen Denada mengungkapkan bahwa pihaknya sangat prihatin atas isu penelantaran anak yang berkembang di publik. Hal ini karena urusan anak merupakan privasi keluarga.

"Sebenarnya ini adalah ranah keluarga, karena bagaimana pun juga semua keluarga memiliki privasi, setiap keluarga punya cerita," ungkap Risna dalam pernyataan resmi itu, Senin (12/1).

Manajemen kemudian menegaskan bahwa gugatan ini bukan hal yang mudah bagi Denada. Mereka berusaha memahami reaksi serta pertanyaan yang muncul terkait isu penelantaran anak tersebut.

Pihak manajemen kemudian meminta waktu dan ketenangan untuk Denada menelaah serta memahami perkara ini. Selain itu, sang penyanyi juga berupaya mempertimbangkan kebaikan semua pihak.

"Untuk menjaga ketenangan dan kejelasan informasi, kami mohon pengertian agar diberikan ruang dan waktu bagi Denada untuk menelaah perkara ini secara proporsional dan tetap mempertimbangkan kebaikan semua pihak," pungkas Risna.


Sementara gugatan senilai Rp7 miliar yang diajukan Ressa Rizky Rossano merupakan nominal akumulasi biaya yang dikeluarkan sejak ia sekolah dari SD hingga SMA, biaya uang saku, pendidikan, dan biaya hidup.

(asw)

Tonton juga video berikut:


Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi