Detik-detik Kesha Ratuliu Nangis Usai Tahu Syifa Hadju Dilamar El Rumi

4 hours ago 1

Detik-detik Kesha Ratuliu Nangis Usai Tahu Syifa Hadju Dilamar El Rumi Detik-detik Kesha Ratuliu Nangis Usai Tahu Syifa Hadju Dilamar El Rumi/Foto: Instagram

Jakarta, Insertlive -

Kesha Ratuliu tak kuasa menahan rasa bahagia setelah mengetahui sahabatnya, Syifa Hadju, resmi dilamar oleh El Rumi.

Dalam video yang dibagikan di Instagram Stories, Kesha sempat melakukan panggilan video dengan Syifa yang sedang berada di Swiss bersama El. Awalnya Syifa terlihat biasa sambil memberitahu tentang pemandangan indah di Swiss.

"Aku mau kasih tau view di sini gila banget kamu harus lihat, kamu pasti menangis," ucap Syifa Hadju.


Tak berselang lama, Syifa lalu menunjukkan cincin berlian besar yang melingkar di jari manisnya. Melihat hal itu Kesha terkejut sampai menangis. Kesha juga menyampaikan ucapan selamat kepada Syifa.

"Hah, tuh kan gue udah feeling. Mau lihat videonya," timpal Kesha sambil menangis.

"Bagus banget. Aku dilihatin orang (karena menangis). Mana bagus banget lagi di Swiss, congrats ya," lanjutnya sambil meyeka air matanya.

Sebelumnya kabar lamaran Syifa Hadju dan El Rumi terungkap lewat unggahan di Instagram. Syifa tampil cantik mengenakan gaun putih sementara El Rumi mengenakan setelan jas hitam dan kemeja putih.

"Di tempat yang selalu kuimpikan, aku berkata ya kepada seseorang yang selalu terasa seperti rumah. Bismillah," tulis Syifa yang baru saja menerima ajakan El untuk menikah, dikutip Insertlive, Sabtu (4/10).


Sebelum terbang ke Swiss, El dan Syifa baru-baru ini merayakan anniversary hubungan asmara mereka di Indonesia. Makan malam romantis dilakukan di sebuah restoran berbintang di Jakarta.

"Satu tahun penuh cinta dan tawa, cheers untuk selamanya," tulis El Rumi dan Syifa Hadju pada Kamis (2/10).

(agn/agn)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi