Indonesia vs Arab Saudi: Erick Enggan Berspekulasi soal Nasib STY

3 hours ago 1

CNN Indonesia

Senin, 18 Nov 2024 08:30 WIB

Ketua Umum PSSI Erick Thohir enggan berspekulasi soal nasib Shin Tae Yong jelang laga Indonesia vs Arab Saudi di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pelatih Shin Tae Yong disorot seiring hasil minor yang diraih Timnas Indonesia. (ANTARA FOTO/HAFIDZ MUBARAK)

Jakarta, CNN Indonesia --

Ketua Umum PSSI Erick Thohir enggan berspekulasi soal nasib Shin Tae Yong jelang laga Indonesia vs Arab Saudi di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Posisi STY saat ini dalam sorotan. Ini seiring hasil minor yang diraih Timnas Indonesia dalam perjalanan di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Tim Garuda tidak meraih hasil yang sesuai harapan, khususnya saat takluk dari China 1-2. Dengan hasil yang diraih, Timnas Indonesia saat ini menempati posisi juru kunci Grup C karena baru meraih tiga poin.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saya tidak bisa komen seperti itu [opsi pergantian [pelatih] karena kita melihat tadi setelah game Saudi baru ada evaluasi," ucap Erick di sela memantau latihan Timnas Indonesia, Minggu (17/11).

Terkait laga melawan Arab Saudi, Erick mewanti-wanti para pemain Timnas Indonesia untuk memberikan kemampuan terbaik mereka. Hasil positif dibutuhkan Timnas Indonesia saat melawan Arab Saudi, Selasa (19/11) demi menjaga peluang lolos ke babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Yang saya tidak suka adalah kalau kita bermain tidak maksimal, seperti di game-game yang kitanya harusnya menang, malah tidak menang. Ini yang saya kembali tantang pelatih, pemain, secara terbuka, bahkan saya sampaikan di kata-kata kemarin bahwa harus saling introspeksi diri."

"Jadi saya tidak mau salah-salahan, saya tentu di sini pekerja keras. Saya selalu dalam posisi sebagai pemimpin yang mencari target, kalau gak, ya jangan kasih saya, itu yang saya dorong untuk semuanya," ucap Erick.

Timnas Indonesia saat ini menempati posisi juru kunci klasemen Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan koleksi tiga poin. Sementara Arab Saudi yang mengemas enam poin berada di posisi ketiga klasemen.

[Gambas:Video CNN]

(abs/jal)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi