CNN Indonesia
Sabtu, 07 Des 2024 07:00 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --
Duel Red Sparks vs Hi Pass dalam laga pertama putaran 3 Liga Voli Korea 2024/2025 akan disiarkan langsung, Sabtu (7/12). Berikut jadwal Red Sparks vs Hi Pass di Liga Voli Korea.
Laga Hi Pass vs Red Sparks di Gimnasium Gimcheon akan disiarkan langsung TVRI Sport HD pada pukul 14:00 WIB.
Pertandingan ini krusial bagi Red Sparks untuk terus menatap tiga besar klasemen Liga Voli Korea.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Red Sparks wajib meraih tiga poin atas Hi Pass demi menjaga peluang ke papan atas. Pasalnya pada pertandingan lain, IBK Altos yang menjadi pesaing terdekat Red Sparks mendapatkan lawan tangguh pada pekan ini.
IBK akan menjamu tim kuat Hyundai Hillstate, Minggu (8/12). Laga ini diprediksi bakal berjalan seimbang.
Akan tetapi, apabila IBK gagal dapat poin lawan Hillstate, Red Sparks bakal menjaga jarak dengan tim asuhan Kim Ho Chul.
Saat ini Red Sparks tertinggal empat poin di belakang IBK yang berada di peringkat ketiga. Karena itu, melawan Hi Pass jadi momentum Red Sparks menempel ketat IBK Altos.
Peluang Megawati Hangestri Pertiwi dan kawan-kawan menang atas Hi Pass terbuka lebar. Dalam lima bentrokan terakhir di Liga Voli Korea, Red Sparks selalu menang.
Jadwal Siaran Langsung Hi Pass vs Red Sparks di Liga Voli Korea:
Hi Pass vs Red Sparks/ Gimnasium Gimcheon/ TVRI Sport/ Pukul 14:00 WIB
(sry/ptr)