Klasemen Sementara Grup C Usai Laga Kamis: Timnas Indonesia Juru Kunci

2 months ago 23

CNN Indonesia

Jumat, 15 Nov 2024 06:20 WIB

Keberhasilan China mengalahkan Bahrain membuat Timnas Indonesia untuk sementara waktu jadi juru kunci grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026. Timnas Indonesia untuk sementara ada di posisi juru kunci grup C Kualifikasi Piala Dunia. (REUTERS/Florence Lo)

Jakarta, CNN Indonesia --

Keberhasilan China mengalahkan Bahrain membuat Timnas Indonesia untuk sementara waktu jadi juru kunci grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026.

China sukses mengalahkan Bahrain dengan skor 1-0. Gol Zhang Yuning di menit pertama masa injury time babak kedua membuat China pulang dari Bahrain dengan tiga angka di tangan.

Kemenangan itu membuat China meninggalkan posisi juru kunci. China kini ada di peringkat keempat dengan koleksi enam poin di tangan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bukan hanya itu, hasil imbang yang terjadi pada laga Australia vs Arab Saudi juga menguntungkan China. China kini punya poin yang sama dengan Australia dan Arab Saudi yang duduk di peringkat kedua dan ketiga.

Sementara itu Bahrain yang punya lima poin di tangan tergusur ke peringkat kelima. Sedangkan posisi juru kunci untuk sementara ditempati oleh Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia punya peluang untuk lepas dari posisi juru kunci lantaran belum memainkan matchday kelima. Syaratnya, Timnas Indonesia harus menaklukkan Jepang di SUGBK, Jumat (15/11).

Bila meraih tiga poin tambahan, Timnas Indonesia bakal melesat dari posisi juru kunci dan dipastikan masuk zona empat besar. Skuad Garuda bahkan bisa saja duduk di peringkat kedua andai mampu melebihi selisih gol Australia (+1).

Namun untuk mewujudkan hal itu tentu tidak mudah. Jepang yang jadi lawan Timnas Indonesia saat ini berstatus sebagai pemuncak klasemen.

Jepang mencatat 10 poin sejauh ini dan tentu bertekad untuk makin meninggalkan para pesaing mereka di belakang. Tantangan menarik itulah yang bakal dihadapi oleh Thom Haye dan kawan-kawan di laga nanti.

Klasemen Sementara Grup C

1. Jepang 10 poin
2. Australia 6 poin
3. Arab Saudi 6 poin
4. China 6 poin
5. Bahrain 5 poin
6. Indonesia 3 poin

[Gambas:Video CNN]

(ptr/ptr)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi