Kubo: Mau Indonesia atau Barcelona, Saya Tetap Gas

18 hours ago 3

CNN Indonesia

Jumat, 15 Nov 2024 09:45 WIB

Bintang timnas Jepang Takefusa Kubo mengaku tidak akan meremehkan Timnas Indonesia meski diunggulkan pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Takefusa Kubo enggan meremehkan Timnas Indonesia. (REUTERS/MOLLY DARLINGTON)

Jakarta, CNN Indonesia --

Bintang timnas Jepang Takefusa Kubo mengaku tidak akan meremehkan Timnas Indonesia meski diunggulkan pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama GBK, Jakarta, Jumat (15/11).

Kubo merupakan salah satu pemain timnas Jepang yang sukses di Eropa. Sempat bergabung dengan La Masia Barcelona dan menjadi milik Real Madrid, winger 23 tahun itu saat ini bermain untuk Real Sociedad di La Liga Spanyol.

Sejak 2019, Kubo bermain di Liga Spanyol. Untuk itu Kubo terbiasa menghadapi klub-klub besar seperti Real Madrid, Barcelona, hingga Atletico Madrid. Meski begitu, Kubo mengaku tidak akan meremehkan Timnas Indonesia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Bukan berarti saya akan memulai pertandingan dengan cara berbeda karena lawannya adalah Barcelona atau Indonesia. Kalau ada kesempatan bermain, saya ingin memainkan permainan saya sendiri. Saya rasa akan sia-sia jika saya tidak melakukan itu, karena saya sudah datang sejauh ini," ujar Kubo dikutip dari Number Web.

Persaingan di timnas Jepang untuk Kubo terbilang cukup berat. Kubo harus bersaing dengan pemain seperti Kaoru Mitoma, Takumi Minamino hingga Ritsu Doan.

Kubo mengaku kondisinya 100 persen fit. Mantan pemain Real Mallorca dan Villarreal itu menyatakan siap memberikan yang terbaik jika dipercaya pelatih Hajime Moriyasu menjadi starter pada laga Indonesia vs Jepang.

"Secara pribadi, kondisi saya sangat baik. Saya rasa tidak akan ada masalah jika saya bermain, baik untuk tim [Sociedad] maupun tim nasional [Jepang]. Ada analisis mengenai lawan di iPad dan statistik, tetapi saya tipe orang yang percaya pada [intuisi] saya sendiri."

"Jika saya bermain dalam suatu pertandingan, saya hanya perlu memainkan permainan saya sendiri. Begitulah keyakinan saya saat ini," kata Kubo menambahkan.

Kickoff laga Timnas Indonesia vs Jepang di Stadion Utama GBK akan berlangsung mulai pukul 19.00 WIB malam ini.

[Gambas:Video CNN]

(har/har)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi