CNN Indonesia
Senin, 11 Nov 2024 21:50 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --
Bek Timnas Indonesia, Calvin Verdonk punya statistik yang impresif berupa tekel sukses di sepertiga daerah pertahanan pada Liga Belanda. Ia masuk dalam jajaran empat besar.
Dalam statistik yang dirilis Eredivisie, Verdonk sejauh ini sudah melakukan 10 tekel sukses di sepertiga akhir lapangan. Catatan tersebut membuatnya ada di urutan keempat dalam daftar pemain dengan tekel sukses terbanyak.
Verdonk hanya kalah dari Hamdi Akujobi (Almere City) yang membukukan 11 tekel sukses, Seiya Maikuma (AZ Alkmaar) yang menorehkan 13 tekel sukses, dan rekan setim Verdonk yaitu Brayann Pereira yang menorehkan 14 tekel sukses.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Verdonk sendiri bakal datang memenuhi panggilan tugas Timnas Indonesia dengan modal bagus. Ia jadi pemain inti saat NEC Nijmegen mengalahkan RKC Waalwijk dengan skor telak 3-0.
Modal tersebut tentu bagus untuk menambah kepercayaan diri saat membela Timnas Indonesia. Indonesia akan menghadapi dua duel kandang lawan Jepang (15 November) dan Arab Saudi (19 November).
Dua duel ini tentu punya posisi penting bagi Timnas Indonesia. Untuk bisa menjaga mimpi lolos ke Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia wajib memetik poin dan meraih kemenangan di dua laga ini.
Verdonk yang kemungkinan besar bakal dipercaya mengisi pos bek kiri juga bakal diharapkan bisa membendung serangan-serangan cepat dari pemain-pemain Arab Saudi dan Jepang. Bila Verdonk bisa melaksanakan tugasnya dengan baik, peluang Timnas Indonesia untuk meraih poin lebih terbuka.
Timnas Indonesia saat ini ada di peringkat kelima dengan koleksi tiga poin. Sementara itu Jepang ada di posisi puncak dengan torehan 10 poin.
(ptr/sry)