CNN Indonesia
Kamis, 28 Nov 2024 16:25 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --
Shin Tae Yong tak henti-henti meminta dukungan masyarakat agar Timnas Indonesia lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.
Hal tersebut kembali disampaikan Shin saat berbincang dengan artis asal Korea Selatan Lee Kyung Kyu. Artis ini datang langsung ke Jakarta dan menyaksikan laga Timnas Indonesia versus Arab Saudi.
"Dukung kami terus agar Indonesia bisa lolos ke Piala Dunia," kata Shin saat berbincang dengan artis Korea Selatan dilansir dari video yang diunggahnya di Youtube Katakan Lee Kyung Kyu pada Rabu (27/11).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami akan sangat berterima kasih jika Anda melakukannya. Terima kasih. Mari kita pergi ke Piala Dunia. Ayo pergi ke Piala Dunia. Terima kasih," ucap pria asal Korea Selatan tersebut.
Saat ini Indonesia menempati peringkat ketiga Grup C fase ketiga zona Asia Kualifikasi Piala Dunia 2026. Tim Merah Putih meraih enam angka dari enam pertandingan.
Poin Indonesia hanya terpaut satu dengan Australia di peringkat kedua dan sama dengan Arab Saudi, Bahrain, serta China di peringkat keempat, kelima, dan keenam.
Karena itu persaingan di Grup C masih sangat sengit. Semua tim sama-sama punya peluang yang besar untuk lolos langsung ke putaran final dengan menjadi runner up grup.
Status juara Grup C sudah hampir pasti diraih Jepang. Tim Samurai Biru hanya butuh satu kemenangan lagi untuk lolos ke Piala Dunia 2026. Oleh sebab itu semua laga jadi penting.
Kini, fase ketiga kualifikasi tersisa empat laga lagi. Keempat pertandingan ini akan berlangsung pada Maret dan Juni 2026. Adapun lawan Indonesia adalah Australia, Bahrain, China, dan Jepang.
Dari empat laga ini, dua di antaranya akan berlangsung di kandang, yakni melawan Bahrain dan China. Adapun laga melawan Australia dan Jepang dengan status tandang.
Karena itu Shin memohon dukungan publik agar Timnas Indonesia bisa lolos ke Piala Dunia 2026. Tanpa dukungan besar masyarakat, impian itu akan sulit dicapai para pemain.
(abs/jal)