Ternyata di Sini Lokasi Ujung Langit, Sudah Tahu?/Foto: Agustin Dwi Anandawati
                
Jakarta, Insertlive -
Ternyata terdapat lokasi ujung dunia yang berada di garis imajiner bernama Garis Karman.
Tempat itu menjadi pembatas antara Bumi dengan antariksa. Karman sendiri berasal dari fisikawan Amerika-Hungaria Theodore von Karman, orang pertama yang mendefinisikan batas antara Bumi dengan luar angkasa.
Garis Karman itu berfungsi sebagai batasan pesawat terbang. Garis itu juga membantu untuk meneliti Bumi melalui pesawat antariksa dan satelit yang mengorbit.
"Garis Karman merupakan perkiraan wilayah yang menunjukkan ketinggian tertentu untuk satelit bisa mengorbit Bumi tanpa terbakar atau jatuh," ucap Katrina Bossert, fisikawan luar angkasa Arizona State University dalam laporan dari Live Science.
Satelit yang berada di orbit rendah Bumi akan terbang dengan ketinggian kurang dari 1.000 km. Katrina menambahkan satelit itu akan jatuh kembali ke Bumi dalam beberapa tahun ke depan.
"Ada tarikan dari atmosfer atas Bumi secara bertahan dan memperlambat kecepatan orbit," lanjutnya.
Asisten Profesor Ilmu Atmosfer University of California, Matther Igel, mengatakan Garis Karman ada di jarak 100 meter di atas Bumi. Meski begitu bukan berarti tidak ada objek apapun di bagian bawah garis. Kemungkinan ada sesuatu benda yang mengorbit lebih rendah dari Garis Karman.
Menurut Matther jika hal itu terjadi maka objek membutuhkan kecepatan orbit yang sulit untuk bertahan karena adanya gesekan. Keberadaan Garis Karman pun sangat penting karena hal itu. Karena menjadi batasan untuk perjalanan antara udara dan antariksa.
"Di sanalah letak perasaan yang harus dimiliki seseorang untuk garis Karman: Ini merupakan ambang batas imajiner namun praktis antara perjalanan udara dan perjalanan antariksa," paparnya.
(agn/arm)
             Tonton juga video berikut:

                        6 hours ago
                                2
                    















































