CNN Indonesia
Sabtu, 23 Nov 2024 15:02 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --
Bintang Timnas Indonesia, Thom Haye mengaku ikut merasa bertanggung jawab saat Erick Thohir mengancam ingin mundur dari posisi Ketua PSSI.
Setelah kalah dari Jepang dengan skor telak 0-4, Erick Thohir masuk ke ruang ganti. Erick Thohir mengingatkan visi dan komitmen yang sudah dibangun. Erick Thohir lalu menyatakan dirinya siap mundur bila memang pemain sudah tidak lagi menaruh kepercayaan pada dirinya.
Berkaitan dengan momen tersebut, Thom Haye mengaku menghormati sikap Erick Thohir. Thom Haye senang dengan orang yang terbuka dan siap mengambil alih tanggung jawab.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak sampai di situ, Thom Haye juga merasa ikut bertanggung jawab atas munculnya momen tidak mengenakkan tersebut. Bukan hanya dirinya, Thom Haye juga menyebut para pemain lain juga merasakan hal yang serupa.
"Saya menghormati orang yang begitu terbuka dan siap pasang badan seperti itu.
Saya dan pemain lain juga merasa bertanggungjawab. Saya merasa terhormat untuk mewakili negeri. Saya sangat bangga kapanpun saya memakai kostum itu," ujar Thom Haye dalam youtube miliknya, The Haye Way.
Thom Haye lalu menyebut bahwa Timnas Indonesia punya mimpi untuk lolos ke Piala Dunia. Demi mewujudkan hal itu, Thom Haye mengingatkan bahwa rasa kebersamaan dan persatuan penting.
"Saya ingin berdedikasi untuk sepak bola Indonesia. Dalam jangka pendek, kami ingin lolos ke piala dunia. Begitu juga untuk jangka panjang."
Kami harus saling terikat satu sama lain di tim, staf, dan siapapun di sini. Itu yang membuat kami kuat," tutur Thom Haye.
Usai kalah dari Jepang, Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2-0. Hasil itu membuat Timnas Indonesia meninggalkan posisi juru kunci dan kini duduk di peringkat ketiga klasemen grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia.
(ikw/ptr)