CNN Indonesia
Sabtu, 07 Des 2024 06:30 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --
Berita-berita dari beragam arena menghiasi deretan tiga berita terpopuler kanal olahraga CNNIndonesia.com dalam 24 jam terakhir, termasuk soal Timnas Putri Indonesia dan nasib Apriyani Rahayu.
Skuad Garuda Pertiwi baru saja menjadi kampiun Piala AFF Wanita 2024, namun pelatih Satoru Mochizuki menegaskan keinginan meningkatkan kemampuan anak asuhnya dan tidak ingin lekas puas.
Selain pernyataan pelatih asal Jepang tersebut, berita lain soal ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan lanjutan liga Arab Saudi yang mempertemukan Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema juga masuk dalam top 3 sports CNNIndonesia.com
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Mochi: Indonesia Belum Bisa Menang Lawan Thailand dan Vietnam
Pelatih Satoru Mochizuki mengatakan Timnas Putri Indonesia masih sulit menang melawan Thailand dan Vietnam meski baru menjuarai Piala AFF 2024.
Dalam final Piala AFF 2024 di Stadion Nasional Laos, Kamis (5/12), Indonesia mengalahkan kamboja 3-1.
"Nanti lawan yang akan dihadapi Thailand, Vietnam, dan Myanmar. Mungkin dengan kekuatan sekarang kita belum bisa menang melawan mereka. Untuk itu kami akan TC lebih giat lagi," ujar Mochi usai Timnas Putri tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Jumat (6/12).
2. Bagaimana Nasib Apriyani usai Fadia Main Ganda Campuran?
Siti Fadia Silva Ramadhanti akan bersanding dengan Dejan Ferdinansyah di sektor ganda campuran. Bagaimana nasib Apriyani Rahayu yang jadi tandem Fadia di ganda putri?
Kepastian Fadia bakal merapat ke ganda campuran disampaikan oleh Sekjen PBSI, Ricky Soebagja, Jumat (6/12). Rencananya, Dejan/Fadia akan debut di India Open 2025 pada 14-19 Januari mendatang.
Saat ditanya tentang kelanjutan Fadia sebagai penggawa ganda putri sekaligus duet Apriyani Rahayu, Ricky belum bisa bicara banyak. Ia mengatakan, bakal lebih dulu memantau kondisi Apriyani yang sedang dalam masa pemulihan cedera setelah Olimpiade 2024.
3. Al Ittihad vs Al Nassr 2-1: Duel Benzema-Ronaldo Saling Cetak Gol
Al Ittihad berhasil meraih kemenangan 2-1 atas Al Nassr dalam lanjutan Liga Arab Saudi di Stadion King Abdullah Sports City, Sabtu (7/12).
Duel ini menyoroti perjumpaan Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo yang sebelumnya pernah berkolaborasi di Real Madrid pada kurun 2009-2018.
Benzema dan Ronaldo sama-sama pamer produktivitas dalam partai Al Ittihad vs Al Nassr.
(nva/nva)