12,7 Juta Gamers Nonton Konser Virtual Bruno Mars di Roblox

5 hours ago 3

Jakarta -

Bruno Mars resmi bikin internet rame setelah tampil di minigame viral Roblox berjudul Steal A Brainrot.

Yup, bukan di festival musik atau stadion dulu, tapi langsung di dunia game. Hasilnya? Lebih dari 12,7 juta gamers ikut masuk dan nonton penampilan virtualnya.

Konser ini digelar akhir pekan lalu dan langsung jadi pembicaraan karena Steal A Brainrot sendiri lagi super hits di Roblox.

Sebelumnya, platform ini memang sudah sering jadi venue konser virtual buat nama-nama besar seperti Charli XCX, Twenty One Pilots, The Chainsmokers, sampai Lil Nas X. Namun, kehadiran Bruno Mars di gim viral ini jelas jadi level yang beda.


Dalam pertunjukan berdurasi sekitar tujuh menit, Bruno Mars membawakan single terbarunya I Just Might dari album mendatang The Romantic.

Tak cuma itu, dia juga melempar nostalgia dengan lagu ikonis Locked Out of Heaven yang rilis tahun 2012.

[Gambas:Twitter]

Walau konser ini baru diumumkan seminggu sebelumnya, antusiasme gamers langsung meledak.

Tercatat lebih dari 12,7 juta pemain masuk ke pengalaman Bruno Mars Steal A Brainrot di Roblox.

Selain nonton konser, pemain juga bisa ngumpulin item spesial bertema Bruno Mars, termasuk Brainrot Bruno edisi terbatas.

Salah satu item paling diburu adalah Brunito Marsito, brainrot rahasia yang disebut-sebut sebagai salah satu item terbaik di game.

Item ini bahkan bisa menghasilkan mata uang dalam game senilai US$3,5 juta atau Rp53, miliar per detik.

Sebagai info, Steal A Brainrot sendiri diluncurkan pada Mei 2025 dan langsung mencetak rekor sebagai minigame Roblox pertama yang tembus 25 juta pemain aktif secara bersamaan.

Konsep gamenya mirip Capture The Flag, tapi versi super chaos. Pemain harus ngumpulin brainrot sebanyak mungkin dengan cara mencuri dari pemain lain atau beli lewat marketplace dalam game.

Konser virtual ini juga jadi penampilan perdana Bruno Mars untuk era album The Romantic, yang akan dirilis pada 27 Februari 2026.

Album ini menjadi rilisan solo pertamanya dalam sepuluh tahun dan bakal didukung tur stadion skala global.

Menariknya, tiket tur baru dijual minggu lalu, tapi langsung sold out di banyak kota. Bahkan, pihak promotor menambahkan 31 jadwal konser tambahan karena permintaan yang meledak.

Dalam tur ini, Bruno Mars bakal ditemani Anderson .Paak sebagai DJ Pee .Wee, sementara Victoria Monét, Raye, dan Leon Thomas akan tampil sebagai artis pembuka di beberapa kota.

Intinya, Bruno Mars membuktikan kalau panggung musik sekarang tak cuma ada di dunia nyata.

(ikh/and)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi