3 Kehebatan Hi Pass yang Perlu Diwaspadai Megawati Cs

1 week ago 5

CNN Indonesia

Minggu, 03 Nov 2024 12:20 WIB

Red Sparks perlu mewaspadai sejumlah keunggulan Hi Pass dalam matchday keempat Liga Voli Korea di Gimnasium Gimcheon, Minggu (3/11). Red Sparks perlu waspada dengan sejumlah keunggulan Hi Pass. (Dok. Red Sparks)

Jakarta, CNN Indonesia --

Red Sparks perlu mewaspadai sejumlah keunggulan Hi Pass dalam matchday keempat Liga Voli Korea di Gimnasium Gimcheon, Minggu (3/11).

Pertandingan Hi Pass vs Red Sparks berlangsung pada pukul 14:00 WIB. Red Sparks bertekad menang guna memanaskan persaingan papan atas Liga Voli Korea musim ini.

Menjelang laga tersebut, Red Sparks lebih diunggulkan. Tim asuhan Ko Hee Jin ini punya penyerang yang bagus: Megawati Hangestri Pertiwi, Vanja Bukilic, dan Pyo Seung Ju. Statistik Red Sparks dalam aspek serangan juga bagus.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski diunggulkan, Red Sparks pantang jemawa melawan Hi Pass. Tuan rumah juga memiliki beberapa kehebatan yang jika lengah bisa membuat lawan takluk.

Statistik KOVO menunjukkan Hi Pass punya tiga kelebihan yang bisa diandalkan saat menghadapi Red Sparks.

1. Back Attack

Back attack Hi Pass sejauh ini memiliki rasio sukses 44,44 persen dari total 12 set. Dari tiga pertandingan, Hi Pass melakukan 27 percobaan back attack dan sukses dengan persentase 44,44 persen. Angka itu jadi yang tertinggi dalam back attack sejauh ini.

2. Receive

Penerimaan bola Hi Pass juga jadi yang tertinggi di Liga Voli Korea. Tim asuhan Kim Jong Min ini punya persentase receive 37,31 persen dari 260 percobaan dan akurat 113 kali.

3. Servis Ace

Servis ace sukses Hi Pass ada di peringkat keempat klasemen. Namun posisi itu lebih tinggi ketimbang Red Sparks yang di peringkat kelima.

Hi Pass punya rapor servis ace 1,08 sukses per set. Dari total 244 kali servis selama 12 set, Hi Pass sukses 13 kali.

[Gambas:Video CNN]

(sry/nva)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi