PIALA AFF 2024
CNN Indonesia
Jumat, 13 Des 2024 07:10 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --
Proses gol ketiga Laos ke gawang Timnas Indonesia menjadi salah satu kontroversi pada laga Piala AFF 2024 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12). Apakah bola sudah keluar sebelum gol terjadi?
Timnas Indonesia gagal meraih kemenangan setelah ditahan imbang 3-3 oleh Laos. Indonesia yang bermain tampil dengan 10 pemain sejak menit ke-69 karena Marselino Ferdinan mendapat kartu merah, sebenarnya sempat unggul 3-2 berkat gol Muhammad Ferarri menit ke-72.
Namun, Laos kemudian menyamakan kedudukan melalui Peter Phanthavong pada menit ke-77. Gol ketiga Laos menjadi kontroversi, karena sekilas bola sudah keluar lapangan sebelum Damoth Thongkhamsavath mengirim umpan ke Phanthavong.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Proses bermula ketika Thongkhamsavath sukses memenangi duel melawan Dony Tri Pamungkas di dalam kotak penalti. Thongkhamsavath sukses menyelamatkan bola sebelum keluar untuk goal kick dan mengirim umpan tarik kepada Phanthavong.
Para pemain Timnas Indonesia memprotes gol itu karena menganggap bola sudah lebih dulu out sebelum Thongkhamsavath mengirim umpan. Namun, wasit Hiroki Kasahara tetap mengesahkan gol ketiga Laos setelah mendapat informasi dari wasit VAR.
Lalu apakah bola sudah out sebelum gol ketiga Laos?
Jika melihat gambar tangkapan layar dari siaran langsung pertandingan di bawah ini, sekilas bola terlihat sudah keluar lapangan. Karena bagian bawah bola sudah tidak menyentuh garis putih lapangan.
Kontroversi gol di laga Indonesia vs Laos di Piala AFF 2024. (Tangkapan Layar Sportstars)
Wasit Kasahara dan wasit VAR laga Indonesia vs Laos tetap mengesahkan gol tersebut kemungkinan besar karena bola belum sepenuhnya keluar lapangan, setidaknya berdasarkan peraturan FIFA.
Gol tersebut mengingatkan kita dengan gol Ao Tanaka saat Jepang mengalahkan Spanyol di Piala Dunia 2022. Gol itu sempat jadi kontroversi karena bola terlihat sudah out sebelum Kaoru Mitoma mengirim assist ke Tanaka.
Wasit asal Afrika Selatan, Victor Gomes, sempat tidak mengesahkan gol tersebut. Tapi, Gomes kemudian mengubah keputusan untuk mengesahkan gol Jepang setelah mendapat informasi dari wasit VAR.
Berdasarkan peraturan Laws of the Game dari International Football Association Board (IFAB), Pasal 9.1 menyebut: "Bola keluar dari permainan ketika sepenuhnya melewati garis gawang atau garis sentuh, baik di tanah atau di udara."
Dalam aturannya tersebut bola dinyatakan keluar saat keseluruhan bagian telah melewati garis gawang atau garis tepi lapangan, baik itu saat bola menyentuh rumput lapangan atau dalam kondisi berada di udara.
Hal itu kemungkinan besar membuat wasit tetap mengesahkan gol ketiga Laos ke gawang Timnas Indonesia, karena bola belum keluar lapangan sepenuhnya jika ditarik garis lurus ke atas dari garis putih lapangan.
Bedanya dari laga Jepang melawan Spanyol di Piala Dunia 2022, tidak ada teknologi goal line technology di ajang Piala AFF 2024 yang bisa memperkuat keputusan wasit.
(har/har)