CNN Indonesia
Selasa, 22 Okt 2024 16:31 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --
Megawati Hangestri Pertiwi mengatakan saat ini akrab dengan Vanja Bukilic di Red Sparks setelah ditinggal Giovanna Milana.
Giovanna yang akrab disapa Gia merupakan pemain asing Red Sparks pada musim lalu. Akan tetapi Gia berpisah dengan Red Sparks pada akhir musim dan melanjutkan karier di negara asalnya, Amerika Serikat.
Duet Megawati dengan Gia menggemparkan Liga Voli Korea 2023/2024. Kombinasi dua pemain asing itu jadi senjata andalan Red Sparks. Bersama Gia dan Megawati juga Red Sparks untuk kali pertama ke playoff Liga Voli Korea setelah tujuh tahun.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada musim ini Red Sparks memutuskan mendatangkan Vanja Bukilic sebagai pengganti Gia untuk posisi pemain asing. Sedangkan untuk kuota Asia, juara Liga Voli Korea tiga kali ini mempertahankan Megawati.
Kendati terdapat sejumlah perubahan komposisi pemain Red Sparks pada musim ini, Megawati mengaku tidak banyak hal berubah pada tim ini.
"Mungkin sama saja karena aku di tempat yang sama di tim yang sama jadi ngerasa sama. Mungkin ada juga pemain yang baru, tapi aku juga cepat beradaptasi karena aku orangnya suka mengobrol," ujar Megawati soal musim kedua di Red Sparks dikutip dari Off The TV.
Terkait kebersamaan dengan pemain Asing, Megatron, julukan Megawati, kini mengaku dekat dengan Vanja Bukilic.
"Mungkin saat ini Buki [Bukilic], karena kita sering bareng-bareng. Tapi kalau yang pemain Korea ada Yeum Hye Seon ada Pyo Seung Jo, mungkin hampir semua tim A aku sudah dekat semua," ucap Megawati.
"Dan tim B apalagi, anak-anak yang kecil-kecil aku juga dekat, dekat semua kok. Mungkin terbatas bahasa, tapi aku gak kayak begitu, aku ngobrol saja gitu kayak bahasa isyarat," kata Megawati menambahkan.
(sry/nva)