CNN Indonesia
Rabu, 16 Okt 2024 07:46 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --
Persaingan di grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 usai matchday keempat bisa dibilang makin panas seiring hasil dari tiga laga yang dimainkan pada Selasa (15/10).
Timnas Indonesia yang berharap bisa menapak naik di klasemen lewat laga lawan China harus menelan kecewa. Skuad Garuda kalah 1-2 dan masih tertahan di posisi kelima dengan koleksi tiga poin.
Sebaliknya, China bisa dibilang kembali ke persaingan. China saat ini masih jadi juru kunci tetapi punya koleksi tiga angka di tangan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Persaingan terasa makin ketat karena hasil dua laga lainnya berakhir imbang. Jepang vs Australia berakhir dengan skor 1-1 sedangkan Arab Saudi vs Bahrain imbang tanpa gol.
Dua hasil itu membuat tidak ada tim yang mampu benar-benar menjauh. Jepang memang masih perkasa di puncak klasemen dengan koleksi 10 poin, sekaligus mempertahankan selisih lima angka dengan pesaing terdekat.
Namun perebutan posisi kedua jadi makin memanas. Australia masih memegang posisi kedua dengan catatan lima angka.
Arab Saudi dan Bahrain yang bermain dalam urutan terakhir tidak mampu memanfaatkan momentum hasil imbang Jepang vs Australia. Karena tidak ada pemenang, Arab Saudi maupun Bahrain pun tidak bisa menyusul poin Australia.
Laga kelima pun bakal jadi laga krusial untuk pemetaan pertarungan di grup C berikutnya. Melihat selisih poin yang ada, posisi di klasemen masih bisa berubah drastis usai matchday kelima dan keenam pada November mendatang.
(jun)