Main Cuma 1 Babak, Thom Haye Jadi Pemain Terbaik China vs Indonesia

1 month ago 20

CNN Indonesia

Rabu, 16 Okt 2024 16:33 WIB

Thom Haye dinobatkan sebagai pemain terbaik laga China vs Indonesia meski hanya bermain satu babak pada matchday keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026. Thom Haye dinobatkan jadi pemain terbaik China vs Indonesia. (REUTERS/Florence Lo)

Jakarta, CNN Indonesia --

Thom Haye dinobatkan sebagai pemain terbaik laga China vs Indonesia meski hanya bermain satu babak pada matchday keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (15/10).

Gelar pemain terbaik itu diberikan Sofascore, sebagai salah satu situs penyedia statistik pertandingan sepak bola internasional.

Thom Haye mendapat nilai 7,7 atau angka tertinggi di antara pemain lainnya dalam laga China vs Indonesia yang dimainkan di Stadion Qingdao.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nilai Haye lebih baik dari pemain terbaik China, Shenglong Jiang, yang bermain sejak menit awal. Shenglong mendapat ponten 7,6 meski menyumbang satu assist terhadap gol pertama China.

Pemain Almere City tersebut turun di awal babak kedua menggantikan Mees Hilgers yang mengalami cedera pergelangan kaki.

Haye tetap diplot sebagai gelandang pengatur serangan, sementara posisi bek tengah diambil alih Rizky Ridho yang juga masuk di awal babak kedua menggantikan Shayne Pattynama.

Kehadiran Haye di lini tengah memang membuat serangan Indonesia lebih hidup. Gelandang 29 tahun itu jadi otak permainan Indonesia untuk membongkar pertahanan China yang cenderung bermain defensif di babak kedua.

Haye menjadi pemain paling berpengaruh meski hanya bermain selama 45 menit di lapangan. Akurasi umpan yang dilepaskan Haye mencapai 91 persen.

Salah satu indikator terpenting dalam penilaian Haye adalah mencetak gol di masa krusial. Tembakan Haye pada menit ke-86 mengubah skor jadi 1-2 dan membuat asa Indonesia hidup kembali.

Sayang, gol yang dicetak Haye tak mampu menyelamatkan Indonesia dari kekalahan di kandang China. Tak ada pemain lain yang mampu cetak gol tambahan hingga laga usai.

Penampilan impresif Haye bisa jadi bahan evaluasi Shin Tae Yong di laga-laga berikutnya. The Professor, julukan Haye, sudah selayaknya diturunkan sejak menit awal untuk menambah kreativitas lini tengah.

Pengalaman dan kualitas pemain Almere City tersebut bakal diperlukan saat Timnas Indonesia melawan pemuncak klasemen Grup C, Jepang, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (15/11) mendatang.

[Gambas:Video CNN]

(jun/ptr)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi