CNN Indonesia
Rabu, 23 Okt 2024 22:12 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --
Kejutan terjadi pada laga perdana Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Rabu (23/10). Tajikistan secara mengejutkan menang 33-0 atas Guam.
Bertanding di Stadion Bishan, Singapura Tajikistan sudah unggul 17-0 atas tim tamu. Sebuah keunggulan luar biasa dan menunjukkan kekuatan yang jomplang di Grup J.
Di babak kedua, tuan rumah tak mengendurkan permainan dan berhasil mencetak 16 gol tambahan tanpa mampu dibalas Guam.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Skor ini menjadi kemenangan terbesar di sejarah sepak bola Asia, memecahkan rekor sebelumnya yang dipegang Australia saat mengalahkan Samoa 31-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2002.
"Tajikistan memulai Kualifikasi Piala Asia U-17 mereka dengan skor yang sukses memecahkan rekor sementara. Oman juga meraih kemenangan di Grup J," tulis Instagram AFC.
Hasil ini membuat Tajikistan berhak memimpin klasemen sementara Grup J dengan raihan tiga poin. Tajikistan unggul selisih gol dari Oman yang juga meraih tiga poin.
Oman sukses mengalahkan tuan rumah Singapura dengan skor 5-0 di Stadion yang sama.
Kemenangan telak juga diraih India dan Korea Selatan. Kedua tim sama-sama meraih kemenangan dengan skor 13-0 atas lawannya masing-masing. India hajar Brunei Darussalam, sementara Korea gilas Maladewa.
(jun)