CNN Indonesia
Kamis, 24 Okt 2024 10:25 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --
Timnas Indonesia U-17 bakal merotasi sejumlah pemain melawan Mariana Utara pada pertandingan kedua Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Jumat (25/10).
Pertandingan kedua Indonesia lawan Mariana Utara berlangsung di Stadion Abdullah Alkhalifa Alsabah. Laga melawan Mariana krusial bagi Timnas U-17.
Apabila Indonesia menang atas Mariana Utara, sementara Australia ditahan atau kalah dari Kuwait, Garuda Asia berpeluang ke puncak klasemen Grup G.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dengan menghuni puncak klasemen Grup G, Timnas Indonesia U-17 secara otomatis akan lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2025.
Meski begitu, pelatih Timnas U-17 Nova Arianto mengaku akan melakukan rotasi untuk melawan Mariana Utara. Nova sepertinya tidak ingin memforsir tenaga para pemainnya untuk laga kedua ini.
"Ya pastinya dengan Lebanon mundur hanya tim peringkat satu sampai tiga yang dihitung. Itu jadi perhitungan kami, termasuk ada beberapa pemain yang mungkin akan kita simpan tenaganya [lawan Mariana Utara]," ujar Nova usai pertandingan.
Dengan melakukan rotasi sejumlah pemain, Tim Merah Putih ingin lebih fokus pada pertandingan menghadapi Australia pada laga terakhir Grup G, Minggu (27/10).
"Agar nanti saat pertandingan ketiga lawan Australia, pemain-pemain dalam kondisi yang bugar," tutur Nova.
"Karena sekali lagi, dengan regulasi yang baru kita harus mencoba memilih-milih lagi siapa pemain yang bisa tampil lawan Mariana dan Australia," kata Nova menambahkan.
Pada babak kualifikasi ini, hanya juara grup dan lima runner up terbaik yang akan lolos ke Piala Asia U-17 2025.
Dengan mundurnya Lebanon dari Grup H, maka hasil pertandingan untuk melawan peringkat ke-4 dari grup yang memiliki jumlah peserta 4 tim dan hasil melawan peringkat ke-4 dan ke-5 dari grup yang memiliki peserta 5 tim tidak dihitung dalam klasemen peringkat dua terbaik ini.
(nva)