CNN Indonesia
Rabu, 25 Des 2024 06:40 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --
Ragam informasi dari berbagai cabang dan arena mengisi jajaran berita terpopuler di kanal olahraga CNNIndonesia.com, termasuk upaya aneh timnas Singapura meredam Vietnam hingga harga tiket laga all star di liga voli Korea Selatan yang diikuti Megawati Hangestri Pertiwi.
Memasuki pekan terakhir 2025, sederet ajang olahraga masih tetap bergulir seperti Piala AFF, liga voli Korea Selatan, serta liga-liga sepak bola di dunia.
Berikut tiga berita terpopuler di kanal olahraga CNNIndonesia dalam 24 jam terakhir:
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Cara Aneh Singapura Redam Rafaelson dan Vietnam di Semifinal Piala AFF
Timnas Singapura punya rencana unik untuk 'menjinakkan' pemain naturalisasi Vietnam, Nguyen Xuan Son atau Rafaelson di leg pertama semifinal Piala AFF 2024.
Duel Singapura vs Vietnam akan bergulir di Stadion Jalan Besar, Singapura, Kamis (26/12) pukul 20.00 WIB. Tuan rumah tak ingin membuang kesempatan meraih hasil maksimal dalam laga ini.
Pemilihan loka tanding menjadi siasat Singapura mengebiri kualitas Vietnam adalah dengan memindahkan arena pertandingan dari Stadion Nasional ke Stadion Jalan Besar. Stadion Jalan Besar diketahui memakai jenis rumput sintetis yang dianggap dapat memengaruhi performa tim.
2. Daftar Harga Tiket All Star Liga Korea: Megawati Kembali Beraksi
ederasi Bola Voli Korea Selatan (KOVO) merilis tanggal penjualan tiket All Star Game 2024/2025 yang dimulai pada Kamis (26/12).
Penjualan tiket KOVO All Star Game yang digelar pada 4 Januari 2025 mendatang di Gimnasium Chuncheon tersebut dibuka pada pukul 14:00 waktu setempat.
Atlet voli putri Indonesia Megawati Hangestri Pertiwi kembali terpilih sebagai salah satu pemain yang akan berlaga dalam ajang prestisius ini.
3. Respons LIB Soal Kontroversi 12 Pemain di Laga PSM vs Barito
PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi Liga 1 2024/2025 menyampaikan pernyataan resmi soal kontroversi PSM Makassar vs PS Barito Putera, Minggu (22/12).
Menyikapi insiden tersebut, LIB telah berkoordinasi dengan Komisi Disiplin (Komdis) PSSI. Saat ini LIB sedang mengumpulkan bukti-bukti terhadap aduan dugaan pelanggaran regulasi.
Direktur Utama LIB Ferry Paulus lewat rilis resmi yang diterima CNNIndonesia, Senin (23/12), menegaskan akan segera menyerahkan bukti-bukti di lapangan kepada Komdis PSSI.
(nva/nva)