CNN Indonesia
Rabu, 05 Mar 2025 13:02 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Lionel Messi diperkirakan menjadi atlet terkaya pada 2025 ini dengan kekayaan mencapai US$650 juta atau Rp10,6 triliun.
Menurut Zonal Sports, ini membuat Messi menjadi olahragawan terkaya sepanjang masa. Bagaimana Messi bisa mendapatkan aset sebesar ini sebagai atlet?
Messi memulai karier sepak bolanya di FC Barcelona sejak 2000 saat masih 13 tahun. Messi lantas menjadi andalan Blaugrana dan meraih banyak gelar.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain meraih 34 gelar untuk Barcelona, Messi juga mendapat banyak gelar individu, seperti Ballon d'Or. Gelar-gelar ini membuat citra Messi melambung tinggi.
Gaji dan Kontrak
Messi merupakan pesepakbola dengan bayaran tertinggi di dunia. Saat kontrak Messi diperpanjang Barcelona pada 2017 misalnya, Messi mendapat 70 juta euro.
Messi harus berpisah dengan Barcelona pada 2021 karena masalah keuangan yang membelit klub. Messi lantas bergabung dengan Paris Saint-Germain dan penghasilan bersihnya 35 juta euro.
Itu belum termasuk hak citra. Pada 2019 misalnya, Forbes menempatkan Messi sebagai atlet terkaya dengan aset US$127 juta. Pada 2021 kekayaan Messi mencapai US$400 juta.
Pada 2023 Messi bergabung dengan klub sepak bola Amerika Serikat, Inter Miami. Saat itu Messi dikontrak US$50 juta plus tambahan bonus mencapai US$10 juta.
Tahun ini, gaji pokok Messi di Inter Miami adalah US$12 juta dan bonus US$20 juta. Ditambah aktivitas bisnis sepak bola, Messi memperoleh lebih dari US$60 juta.
Jika total, sepanjang karier di sepak bola, Messi telah menghasilkan kekayaan hingga US$1,3 miliar. Rinciannya US$900 juta dari gaji dan US$400 juta dari sponsor.
Usaha dan Bisnis
Pamor Messi di sepak bola otomatis mengatrol kiprahnya dalam berbagai aspek. Karena itu Messi menjadi sasaran banyak pihak sebagai rekanan bisnis dan usaha.
Salah satu lini bisnis pertama Messi adalah hotel. Itu dilakukan Messi pada 2010. Messi menelurkan merek bernama MiM Hotel. Hingga kini sudah punya lima hotel.
Hingga tahun 2024, bisnis perhotelan ini menghasilkan lebih dari US$400 juta per bulan. Jumlah ini diketahui dari laporan pajak Messi di wilayah Spanyol.
Messi juga menelurkan industri pakaian pada 2019 dengan nama The Messi Store. Usaha yang diarahkan Ginny Hilfiger ini meliputi kaus oblong, kaus olahraga, dan aksesoris.
Tak hanya sampai di situ, Messi juga punya produk anggur dengan nama Leo dan L10. Messi juga terjun ke bisnis teknologi bersama Play Time Sports-Tech HoldCo.
Baca lanjutan artikel soal kekayaan Lionel Messi di halaman selanjutnya>>>