IBK vs Red Sparks: Momentum Megawati Cs Asah Trisula Baru

3 hours ago 2

CNN Indonesia

Selasa, 04 Mar 2025 20:42 WIB

Red Sparks memiliki kesempatan mengasah trisula baru dalam menyerang saat menghadapi IBK Altos pada putaran enam Liga Voli Korea, Rabu (5/3). Jeon Da Bin bisa jadi tandem baru bagi Megawati Hangesteri Pertiwi. (Dok. KOVO)

Jakarta, CNN Indonesia --

Red Sparks memiliki kesempatan mengasah trisula baru dalam menyerang saat menghadapi IBK Altos pada putaran enam Liga Voli Korea, Rabu (5/3).

Duel IBK vs Red Sparks akan berlangsung di Hwaseong Indoor Arena. Laga ini krusial bagi Red Sparks yang tengah memburu posisi runner up musim reguler, sedangkan IBK tidak lagi memiliki kepentingan.

Melawan IBK yang tampil tanpa beban bisa jadi tantangan tersendiri bagi Red Sparks. Ditambah lagi tim tamu bakal kehilangan Vanja Bukilic dan Park Eun Jin yang cedera engkel.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tanpa Bukilic, Red Sparks bisa memanfaatkan laga ini guna menguji trio baru dalam menyerang. Megawati Hangestri Pertiwi membutuhkan tandem baru pada sisa laga ronde enam Liga Voli Korea.

Apabila percobaan trisula baru ini sukses, Red Sparks tidak lagi pusing mencari pengganti Bukilic untuk playoff semifinal lawan Hillstate, seandainya pemain asal Serbia itu belum pulih.

Nama Jeon Da Bin yang mengilap saat menghadapi GS Caltex dan Pink Spiders bisa jadi alternatif pengganti Bukilic di sektor outside hitter.

Sedangkan pengganti peran Bukilic dalam receive dapat diserahkan kepada pemain senior Pyo Seung Ju.

Berdasarkan statistik KOVO, Pyo Seung Ju berada di posisi ketiga dengan rapor receive terbaik setelah Bukilic dan Noh Ran, atau peringkat ke-17 secara keseluruhan.

Pyo Seung Ju memiliki persentase menerima bola sukses 24,76 persen. Sementara Jeon Da Bin mempunyai persentase serangan sukses mencapai 41,86 persen.

[Gambas:Video CNN]

(sry/jun)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi