Kim Soo-hyun Bersiap Buka Suara, Foto Baru Bareng Kim Sae-ron Disebar

7 hours ago 1

Jakarta, CNN Indonesia --

Foto mesra kebersamaan Kim Soo-hyun dan Kim Sae-ron kembali disebar pada Kamis (13/3). Foto tersebut disebar beberapa jam setelah Gold Medalist, agensi yang didirikan Kim Soo-hyun, menyatakan bakal merespons rumor artisnya pekan depan.

Foto yang tak pernah muncul sebelumnya itu kembali diungkapkan melalui video terbaru saluran YouTube Garosero Research Institute. Semua dimulai sejak Kim Soo-hyun disebut mengencani Kim Sae-ron yang masih di bawah umur pada 2015.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam foto tersebut, Kim Soo-hyun dan Kim Sae-ron berswafoto dengan pipi mereka berdua menempel. Foto itu diduga diambil antara 2017 dan 2018 atau saat Kim Sae-ron berusia 17 hingga 18 tahun. Sedangkan Kim Soo-hyun berusia 29 atau 30 tahun.

Melihat dari pakaian yang dikenakan, selfie itu diambil bersamaan dengan foto yang menunjukkan Kim Soo-hyun mencium pipi Kim Sae-ron. Foto ini diunggah Garosero Research Institute pada Rabu (12/3).

Ketika mengunggah foto itu, sang pembawa acara pun menekankan kepada Kim Soo-hyun bahwa Kim Sae-ron masih anak-anak.

"Itu kejahatan seksual Kim Soo-hyun untuk mencium anak di bawah umur," tutur Kim Se-ui selaku pembawa acara itu seperti diberitakan Xports News via Nate.

Foto lama Kim Soo-hyun dan Kim Sae-ron yang dibongkar ke publik oleh saluran YouTube Garosero Research Institute pada Kamis (13/3/2025). (Arsip Garosero Research Institute via YouTube)Foto lama Kim Soo-hyun dan Kim Sae-ron yang dibongkar ke publik oleh saluran YouTube Garosero Research Institute pada Kamis (13/3/2025). (Arsip Garosero Research Institute via YouTube)

Foto lama Kim Soo-hyun dan Kim Sae-ron yang dibongkar ke publik oleh saluran YouTube Garosero Research Institute pada Kamis (13/3/2025). (Arsip Garosero Research Institute via YouTube)Foto lama Kim Soo-hyun dan Kim Sae-ron yang dibongkar ke publik oleh saluran YouTube Garosero Research Institute pada Kamis (13/3/2025). (Arsip Garosero Research Institute via YouTube)

Sejak 2024 hingga 13 Maret 2025, sudah lima foto mesra Kim Sae-ron dan Kim Soo-hyun yang terungkap ke publik. Satu foto diunggah sendiri oleh Kim Sae-ron pada 2024 dengan harapan Kim Soo-hyun bisa membalas pesannya.

Sementara itu, empat foto lainnya diungkap Garosero Research Institute sejak 10 Maret 2025 di YouTube.

Dalam video yang diunggah pada Kamis (13/3), video itu juga menampilkan unggahan Instagram dari akun Kim Sae-ron pada 2016 yang menampilkan Kim Soo-hyun diduga menyebut Kim Sae-ron dengan julukan 'Saeronaero' dalam sebuah surat cinta.

Garosero Research Institute menyatakan mereka memiliki bukti dan foto tambahan yang mendukung klaim tersebut.

Foto lama Kim Soo-hyun dan Kim Sae-ron yang dibongkar ke publik oleh saluran YouTube Garosero Research Institute pada Kamis (13/3/2025). (Arsip Garosero Research Institute via YouTube)Foto unggahan Kim Sae-ron dengan caption Saero-nero, sama seperti panggilan Kim Soo-hyun kepadanya dalam surat cinta yang dikirimkan saat wajib militer. (Arsip Garosero Research Institute via YouTube)

Video tersebut juga merujuk pada wawancara masa lalu dengan Kim Sae-ron mengenai "Siapa pemeran utama pria dari sebuah drama atau film yang membuat jantungmu berdebar?"

Kim Sae-ron kala itu menjawabnya dengan Do Min-joon, karakter Kim Soo-hyun dalam drama My Love from the Star. Pernyataan itu pun kini viral lagi setelah dikaitkan dengan hubungannya bersama Kim Soo-hyun.

[Gambas:Video CNN]

Garosero juga menyoroti bahwa Kim Sae-ron sebelumnya mengirim truk kopi ke lokasi syuting It's Okay to Not Be Okay untuk mendukung Kim Soo-hyun, yang semakin memperkuat spekulasi mengenai hubungan mereka.

Garosero Institute menegaskan pengungkapan bukti-bukti tersebut adalah keinginan keluarga Kim Sae-ron untuk mendapatkan permintaan maaf yang tulus dan terbuka.

Kim Soo-hyun melalui Gold Medalist sejak 2024 membantah hubungan asmaranya dengan Kim Sae-ron. Agensi itu juga sempat menyatakan bakal menggugat Garosero Research Institute dengan dugaan menyebarkan informasi palsu.

Namun, Garosero Research Institute memperingatkan Kim Soo-hyun untuk merilis permintaan maaf tulus dalam pernyataan resmi pekan depan.

Jika tidak, kata Garosero, mereka akan mempertimbangkan untuk mengungkapkan materi tambahan, termasuk foto yang diduga memperlihatkan Kim Soo-hyun mencuci piring di kediaman Kim Sae-ron tanpa busana.

(chri)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi