5 Pemain yang Bisa Balik ke Timnas Indonesia Dilatih Kluivert

3 months ago 37

CNN Indonesia

Kamis, 09 Jan 2025 08:36 WIB

Pergantian pelatih di Timnas Indonesia ke tangan Patrick Kluivert membuka peluang bagi beberapa pemain kembali mengenakan jersey Merah Putih. Stefano Lilipaly berpeluang kembali ke Timnas Indonesia. (ANTARA FOTO/GALIH PRADIPTA)

Jakarta, CNN Indonesia --

Pergantian pelatih di Timnas Indonesia ke tangan Patrick Kluivert membuka peluang bagi beberapa pemain kembali mengenakan jersey Merah Putih setelah ditepikan Shin Tae Yong.

Kluivert akan datang ke Indonesia pada akhir pekan mendatang. Eks striker timnas Belanda itu bukan tak mungkin bakal memiliki pilihan pemain yang berbeda dibandingkan Shin. Beda pelatih, beda racikan.

Pemain yang selama lima tahun belakangan jadi langganan di skuad Garuda, belum tentu bakal masuk dalam skema Kluivert. Di sisi lain, para pemain yang kalah saing di era Shin bisa saja masuk.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut pemain-pemain yang bisa dipanggil lagi ke Timnas Indonesia usai Kluivert jadi pelatih:

1. Elkan Baggott

Elkan merupakan salah satu pemain yang sudah akrab dengan lingkungan Timnas Indonesia sejak 2020 atau sejak Shin datang menjadi juru taktik. Pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu jadi salah satu pilar yang membentengi lini belakang bersama Jordi Amat, Rizky Ridho, atau Sandy Walsh.

Masa-masa indah tak berlangsung selamanya. Elkan kemudian tak lagi jadi bagian Timnas Indonesia sejak Mei 2024. Bukan lantaran kedatangan Jay Idzes, Mees Hilgers, atau Kevin Diks. Disinyalir ada tindakan indisipliner yang membuat Shin tak lagi memanggil pemain yang kini memperkuat Blackpool.

Jika tampil reguler dan konsisten di klub, Elkan punya kans kembali menjadi benteng pertahanan bersama tandem baru, karena belum pernah merasakan main bareng Jay, Mees, dan Kevin.

2. Saddil Ramdani

Mirip-mirip seperti Elkam, Saddil semula juga merupakan salah satu pemain yang kerap dipanggil Shin. Fase kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Kualifikasi Piala Asia 2023 jadi contoh momen kebersamaan Saddil dan Shin.

Di tengah jalan, muncul isu soal indisipliner. Beberapa hari jelang penyelenggaraan putaran final Piala Asia 2023, Saddil secara mendadak dicoret. Namanya diganti pemain lain.

Sekarang Shin yang 'dicoret'. Apabila Saddil bermain impresif di Sabah, maka ada peluang bagi pemain 26 tahun itu mendapat panggilan dari Kluivert.

Bersambung ke halaman berikutnya...


Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi