Jakarta, CNN Indonesia --
Pelatih Manchester United, Ruben Amorim, mengungkapkan kekecewaannya atas hasil buruk melawan Crystal Palace, meskipun ia melihat ada sedikit peningkatan dari performa timnya dibandingkan laga sebelumnya.
Manchester United kembali menelan kekalahan pahit setelah dihancurkan Crystal Palace dengan skor 0-2 dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, Minggu (2/2) malam WIB. Hasil ini semakin memperburuk kondisi Setan Merah yang terus mengalami kesulitan sepanjang musim ini.
"Hasilnya sangat buruk. Performanya sedikit lebih baik dari pertandingan terakhir. Kami mengendalikan transisi dengan cukup baik untuk Crystal Palace. Kami kebobolan dua gol yang sebenarnya bisa kami hindari dan cederanya Lisandro Martinez sangat berat bagi tim," kata Amorim dikutip dari Sportsmole.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski menghadapi banyak tantangan, Amorim tetap berusaha optimistis dan meminta para penggemar untuk tetap bersabar.
"Wajar jika para penggemar berpikir negatif, ini musim yang sulit bagi mereka, tetapi sepak bola bisa berubah pada saat-saat tertentu. Saya akan mempersiapkan pertandingan berikutnya dan melangkah maju. Hal-hal yang lebih baik akan datang," kata Amorim.
Pertandingan antara Manchester United dan Crystal Palace berlangsung ketat. MU lebih dominan dalam penguasaan bola, tetapi kesulitan menembus pertahanan solid lawan. Sebaliknya, Crystal Palace mengandalkan serangan balik dan bola mati untuk menciptakan peluang.
Pada menit ke-51, Manchester United hampir mencetak gol lewat tembakan Bruno Fernandes, namun berhasil ditepis oleh kiper lawan. Empat menit kemudian, Manuel Ugarte mencoba peruntungannya dengan tendangan voli, tetapi masih belum menemui sasaran.
Crystal Palace akhirnya membuka keunggulan pada menit ke-64 melalui sontekan Jean Phillipe Mateta setelah bola sundulan Maxence Lacroix membentur mistar gawang MU. Keunggulan ini hampir bertambah pada menit ke-75 ketika sundulan Jefferson Lerma hanya melenceng tipis dari gawang MU.
Bencana semakin menimpa MU ketika bek andalan mereka, Lisandro Martinez, mengalami cedera parah di lutut pada menit ke-80. Ia harus ditandu keluar lapangan sambil menangis dan digantikan oleh Matthijs de Ligt.
Pada menit ke-89, Crystal Palace memastikan kemenangan dengan gol kedua Mateta, membuat skor akhir menjadi 0-2.
Kekalahan ini membuat Manchester United turun ke posisi ke-13 klasemen Liga Inggris dengan 29 poin dari 24 pertandingan. Sementara itu, Crystal Palace naik ke peringkat ke-12 dengan 30 poin dari jumlah pertandingan yang sama.
Manchester United kini harus segera bangkit untuk memperbaiki performa mereka di laga-laga berikutnya agar tidak semakin terpuruk di papan tengah klasemen.
(rhr/rhr)