Bali United vs Persib, Zalnando Belum Bisa Main

3 months ago 39

CNN Indonesia

Sabtu, 04 Jan 2025 08:49 WIB

Persib Bandung dipastikan belum bisa memainkan Zalnando saat melawan Bali United pada lanjutan Liga 1 meski sudah menjalani latihan bersama Maung Bandung. Zalnando sudah menjalani latihan bersama Persib Bandung. (PERSIB/Barly Isham)

Jakarta, CNN Indonesia --

Persib Bandung dipastikan belum bisa memainkan Zalnando saat melawan Bali United pada lanjutan Liga 1 2024/2025 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Selasa (7/1).

Setelah sempat dipinjamkan ke PSIS Semarang, Zalnando sudah kembali bergabung pada sesi latihan perdana Persib pada 2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (3/1) sore.

Sayang, Zalnando dipastikan belum bisa memperkuat Persib saat melawan Bali United. Pasalnya, duel Bali United vs Persib merupakan pemain berstatus laga tunda pekan ke-12 Liga 1 2024/2025, ketika Zalnando masih berstatus pemain pinjaman ke PSIS.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Zalnando sudah kembali, tapi dia tidak bisa bermain melawan Bali karena ini masih [pertandingan] di putaran pertama," ucap pelatih Persib Bojan Hodak.

Latihan perdana Persib di 2025 berjalan dengan lancar. Seluruh pemain mengawali latihan dengan peregangan. Setelah itu, tim langsung menjalani sesi pemanasan dengan bola di lapangan dan dilanjutkan fun game.

Beberapa pemain tak tidak tampak dalam sesi latihan ini, seperti seperti Muhammad Adzikry Fadlillah, Robi Darwis, dan Achmad Jufriyanto. Sementara Febri Hariyadi masih menjalani program pemulihan. Sedangkan Mohamad Dimas Drajad yang sebelumnya cedera, sudah kembali berlatih bersama.

Bojan Hodak mengatakan secara umum semua pemain dalam kondisi baik. Dikatakannya, semua pemain bisa kembali berlatih lebih segar karena liburan yang dijalani.

"Semuanya sudah melewati masa libur yang bagus. Saya juga memberi libur tambahan karena hasil bagus yang didapat," ucap Hodak setelah sesi latihan.

Hodak juga memastikan Persib siap tampil menghadapi Bali United. Dia berharap, semua rencana persiapan bisa berjalan baik karena Persib akan menghadapi laga cukup berat di Januari 2025.

"Berikutnya laga melawan Bali United akan sangat berat. Jadwal di Januari juga akan sangat berat," ujar Hodak.

[Gambas:Video CNN]

(har/har)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi