CNN Indonesia
Kamis, 20 Mar 2025 18:40 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Ole Romeny layak jadi pemain terbaik Timnas Indonesia saat melawan Australia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Allianz, Kamis (20/3).
Striker 24 tahun itu menjalani debutnya bersama Timnas Indonesia usai menyelesaikan proses naturalisasi pada Februari lalu. Ia langsung jadi tumpuan utama lini depan skuad Garuda dan mencetak gol debut.
Di babak pertama, Ole Romeny berpasangan dengan Rafael Struick sebagai juru gedor. Pemain Oxford United itu bermain lebih ke kiri, sedangkan Struick di kanan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Beberapa kali tusukan Struick mampu membuahkan peluang bagi tim tamu. Namun upayanya kerap dimentahkan berisan pertahanan Australia.
Tuan rumah justru mampu memborong tiga gol di babak pertama lewat penalti Martin Boyle (18'), gol Nishan Velupillay (20'), dan Jackson Irvine (34').
Di awal babak kedua, Ole Romeny sempat jadi target man seiring Rafael Struick yang diganti oleh Eliano Reijnders. Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert memberi komando kepada Eliano agar mengeksploitasi sisi kanan yang sempat loyo di babak pertama.
Kehadiran Eliano membuat tusukan hadir dari sisi kanan. Sehingga sektor flank bisa dimaksimalkan oleh Kevin Diks. Pola ini yang membuat Timnas Indonesia mencetak gol di menit ke-78.
Berawal dari umpan silang Kevin Diks ke dalam kotak penalti, Ole Romeny berhasil lolos dari jebakan offside dan melewati adangan Jason Geria. Dengan tenang Ole Romeny mampu menyelesaikan peluang menjadi gol.
Sayangnya, Australia tampil jauh lebih matang pada laga ini. Tambahan dua gol yang dicetak Lewis Miller (61') dan Jackson Irvine (90') membuat hasil akhir Australia vs Indonesia menjadi 5-1.
(ikw/nva)