Daftar 17 Pemain ASEAN All Stars vs Manchester United

18 hours ago 7

Jakarta, CNN Indonesia --

Sebanyak 17 dari total 23 pemain untuk memperkuat tim ASEAN All Stars menghadapi Manchester United telah diumumkan ke publik. Daftar 17 pemain ASEAN All Stars vs

Tim ASEAN All Stars akan melawan Manchester United dalam laga ekshibisi di Stadion Bukit Jalil Malaysia, pada 28 Mei mendatang.

Pelatih tim ASEAN All Stars Kim Sang Sik dipastikan akan memanggil total 23 pemain untuk menghadapi Manchester United.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dua pemain di antaranya adalah pemain dari Indonesia yaitu Asnawi Mangkualam dan Muhammad Ferarri.

Kabar Asnawi dan Ferarri dipanggil tim ASEAN All Stars pun dibenarkan oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

Erick mengatakan, surat dari Asean Football Federation (AFF) yang diterima oleh Sekretaris Jendral (Sekjen) PSSI itu ada dua pemain yang bergabung dengan Asean All Stars yaitu Muhammad Ferarri dan Asnawi Mangkualam.

"Surat dari AFF sudah diterima oleh Bapak Sekjen dan sudah lapor ke saya itu ada Ferarri dan Asnawi," kata Erick saat menghadiri Tournament Youth International Bali 7s 2025 yang bertempat di Bali United Training Center, Gianyar, Bali, Jumat (18/4) sore.

Erick menyebutkan keterlibatan Ferarri dan Asnawi dalam memperkuat ASEAN All Stars bakal disampaikan ke pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert lantaran terkait dengan jadwal pertandingan yang mepet dengan latihan yang akan digelar oleh Timnas Indonesia senior.

Selain Indonesia, Vietnam juga telah mengumumkan tiga nama pemain dipanggil ke ASEAN All Stars yaitu Nguyen Quang Hai, Do Duy Manh, dan Nguyen Hoang Duc.

Kemudian Myanmar telah mengumumkan satu nama pemain yang akan memperkuat tim ASEAN All Stars yaitu Maung Maung Lwin.

Lalu Timor Leste akan diwakili Joao Pedro. Adapun Laos akan mengirimkan pemain terbaiknya yaitu Bounphachan Bunkong.

Sedangkan Kamboja mengirimkan dua pemain yaitu Faeez Khan Kan Mo dan Andres Nieto.

Kemudian Brunei Darussalam akan mengirimkan Azwan Ali Rahman. Adapun Malaysia akan mengirim tiga pemain yaitu Dominic Tan, Ezequiel Aguero, dan Hasiq Nadzli.

Lalu Thailand mendapatkan tiga jatah yaitu Patiwat Khammai, Peeradol Chamrasamee, dan Nicholas Mickelson.

Adapun hingga Sabtu (19/4) tinggal Singapura dan Filipina yang belum mengumumkan nama pemain yang dipanggil ke tim ASEAN All Stars.

Banner Artikel - Pencak Silat CNN Indonesia

Daftar Pemain ASEAN All Stars Sementara hingga Sabtu (19/4):

1. Nguyen Quang Hai (Vietnam)
2. Do Duy Manh (Vietnam)
3. Nguyen Hoang Duc (Vietnam)
4. Maung Maung Lwin (Myanmar)
5. Joao Pedro (Timor Leste)
6. Asnawi Mangkualam (Indonesia)
7. Muhammad Ferrari (Indonesia)
8. Bounphachan Bounkong (Laos)
9. Faeez Khan Kan Mo (Kamboja)
10. Andres Nieto (Kamboja)
11. Azwan Ali Rahman (Brunei)
12. Dominic Tan (Malaysia)
13. Ezequiel Aguero (Malaysia)
14. Hasiq Nadzli (Malaysia)
15. Patiwat Khammai (Thailand)
16. Peeradol Chamrasamee (Thailand)
17. Nicholas Mickelson (Thailand)

[Gambas:Video CNN]

(rhr/rhr/jal)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi