Daftar 6 Tim Negara Asia Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

4 days ago 11

CNN Indonesia

Jumat, 11 Apr 2025 07:47 WIB

Berikut daftar enam tim negara lolos ke Piala Dunia U-17 2025 lewat jalur Piala Asia U-17 2025. Timnas Indonesia U-17 bakal berlaga di Piala Dunia U-17 2025 yang berlangsung November mendatang. (dok. PSSI)

Jakarta, CNN Indonesia --

Hingga kini sudah ada enam negara Asia yang memastikan tiket ke Piala Dunia U-17 2025 melalui jalur Piala Asia U-17 2025. Berikut daftar enam tim negara lolos ke Piala Dunia U-17 2025.

Piala Asia U-17 2025 menjadi fase kualifikasi bagi negara-negara Asia untuk meraih tiket ke Piala Dunia U-17 2025. Hanya kesebelasan yang lolos ke perempat final saja yang bisa mendapatkan tiket ke perhelatan di Qatar pada November mendatang.

Pada akhir matchday kedua fase grup Piala Asia U-17 sudah diketahui ada tiga negara yang mendapat tiket berlaga di Piala Dunia U-17 2025 yakni Uzbekistan, Arab Saudi, dan Indonesia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kemudian tiga negara menyusul setelah menuntaskan laga ketiga di fase grup, yakni Jepang, Uni Emirat Arab, dan Korea Selatan.

Jepang menjadi juara Grup B, sementara UEA adalah penghuni peringkat kedua. Dua negara tersebut mengungguli Australia dan Vietnam.

Sementara Korea Selatan, yang kalah dari Indonesia pada laga pembuka, menjadi runner up Grup C setelah menang atas Afghanistan dan Yaman pada dua pertandingan selanjutnya.

Jatah tiket ke Piala Dunia U-17 2025 untuk negara Asia tinggal tersisa dua lagi dan akan diperebutkan empat negara yang menghuni Grup D.

Korea Utara, Tajikistan, Oman, dan Iran bakal memperebutkan dua tiket tersisa menuju perempat final Piala Asia U-17 sekaligus Piala Dunia U-17 2025. Pada laga penutup fase grup Piala Asia u-17 2025, Iran akan menghadapi Tajikistan dan Oman bertemu Korea Utara.

Daftar 6 Tim Negara Asia Lolos ke Piala Dunia U-17 2025:

1. Uzbekistan
2. Arab Saudi
3. Indonesia
4. Jepang
5. Uni Emirat Arab
6. Korea Selatan

[Gambas:Video CNN]

(nva/nva)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi