CNN Indonesia
Sabtu, 15 Mar 2025 15:45 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Akun media sosial FIFA menyorot persaingan Grup C fase ketiga zona Asia Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang dihuni Timnas Indonesia.
Saat ini, dari enam pertandingan yang sudah berlangsung, Jepang memimpin klasemen sementara dengan 16 poin. Tepat di bawah Jepang ada Australia yang sudah membukukan tujuh poin.
Adapun Indonesia berada di urutan ketiga dengan enam poin. Jumlah poin Indonesia ini sama dengan Arab Saudi, Bahrain, dan China. Untuk sementara Indonesia unggul selisih gol.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dengan poin seperti ini, ditambah tersisa empat laga tersisa, maka Australia, Indonesia, Arab Saudi, Bahrain, dan China sama-sama punya potensi menjadi runner up grup dan lolos ke Piala Dunia 2026.
"Ketat," hanya satu kata ini yang ditulis FIFA untuk menggambarkan persaingan sengit Australia, Indonesia, Arab Saudi, Bahrain, dan China menjelang pertandingan ketujuh.
Hingga kini semua tim Grup C punya peluang lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2026. Dan, kesemua tim sama-sama percaya diri punya potensi untuk mewujudkan asa itu.
Karena itu, pertandingan pada Kamis (20/3) nanti, yakni Australia vs Indonesia, Jepang vs Bahrain, dan Arab Saudi vs China, bakal sangat ketat. Pemburuan poin dimulai.
Adapu pertandingan kedelapan akan mempertemukan Indonesia vs Bahrain, Jepang vs Arab Saudi, dan China vs Australia pada 25 Maret. Duel ini akan lebih ketat dan sengit.
(abs/abs/jun)