CNN Indonesia
Jumat, 24 Jan 2025 17:43 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --
Legenda sepak bola Belanda Gerald Vanenburg resmi menjadi pelatih Timnas Indonesia U-23. Selain itu, Vanenburg juga akan menjadi asisten pelatih Timnas Indonesia yang akan membantu tugas Patrick Kluivert sebagai pelatih kepala timnas senior.
Kepastian itu didapat usai diumumkan oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir melalui akun Instagram pribadinya, Jumat (24/1) sore WIB.
"Coach Gerald Vanenburg resmi bergabung sebagai asisten pelatih timnas senior untuk mendampingi Patrick Kluivert," tulis Erick Thohir di Instagram.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Coach Gerald juga akan menjadi Kepala Pelatih Timnas Indonesia U-23 yang dipersiapkan untuk bisa tampil di Olimpiade 2028," kata Erick Menambahkan.
Erick menerangkan Gerald Vanenburg merupakan salah satu legenda sepak bola Belanda.
"Coach Gerald adalah legenda Timnas Belanda dan menjadi salah satu pemain kunci saat Belanda berhasil meraih gelar Juara Piala Eropa 1988. Selamat bertugas, Coach Gerald!" kata Erick Thohir.
Dengan bergabungnya Gerald Vanenburg berarti Patrick Kluivert kini akan memiliki tiga asisten pelatih asal Belanda.
Sebelumnya PSSI telah mengumumkan lebih dulu bahwa Denny Landzaat yang berdarah Maluku dan Alex Pastoor yang pernah membawa tiga klub berbeda promosi ke Eredivisie resmi menjadi pendamping Patrick Kluivert di Timnas Indonesia senior.
Nantinya, selain pelatih asal Belanda, Patrick Kluivert juga akan didampingi dua asisten pelatih dari Indonesia.
(rhr/jun)