Hasil Liga 1: Satu Kartu Merah, Barito Putera dan Malut United Imbang

20 hours ago 3

Jakarta, CNN Indonesia --

Barito Putera dan Malut United bermain imbang 1-1 dalam laga Liga 1 di Stadion Demang Lehman, Sabtu (8/3) malam.

Malut United mencetak gol cepat pada menit ketiga. Permainan menyerang yang diperagakan anak asuh Imran Nahumarury dituntaskan dengan baik oleh Yance Sayuri dengan sepakan mendatar yang akurat.

Keunggulan Malut bertahan cukup lama. Barito yang mengawali laga dengan lamban perlahan mencoba menggiatkan serangan seiring menit berlalu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Barito menyamakan kedudukan pada menit ke-38 melalui gelandang gaek asal Uruguay Matias Mier. Sepakan Mier dari dalam kotak penalti membuat gawang Malut bobol.

Skor 1-1 bertahan hingga turun minum. Pada babak kedua Barito langsung menggebrak. Kombinasi Mier, dan Levy Madinda yang menyokong Murilo, Lucas Morelato, dan Jaime Moreno membuat pertahanan Malut bekerja keras.

Malut merespons serangan Barito. Tak cuma menguatkan pertahanan, Laskar Kie Raha itu juga menghadirkan serangan balasan dengan memanfaatkan Yakob Sayuri, Diego Martinez, Jonathan Bustos, dan Wbeymar Angulo.

Serangan berganti, peluang mewarnai laga. Pertandingan pun berjalan sengit. Pergantian pemain untuk menghadirkan tenaga yang lebih segar dan kebutuhan taktik dilakukan pula oleh kedua kubu.

Barito lantas harus bermain dengan 10 orang setelah Levy Madinda melakukan tekel dan mendapat kartu kuning kedua pada menit ke-82.

Situasi sempat memanas di lapangan dan terjadi adu mulut antarpemain. Ketegangan tak berlangsung lama. Pertandingan pun kembali dilanjutkan.

Barito Putera dan Malut united terus mencoba mengais peluang hingga menit-menit akhir laga. Tidak ada gol tercipta sehingga skor imbang bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Susunan Pemain Inti Barito Putera vs Malut United:

Barito Putera: Norhalid; Aditya Daffa, Yuswanto Aditya, Anderson, Novan Setyo Sasongko; Levy Madinda, Bayu Pradana, Matias Mier; Lucas Morelato, Jaime Moreno, Murilo Otavio.

Malut United: Wagner Dida; Fredyan Wahyu, Wahyu Prasetyo, Chechu Meneses, Yance Sayuri; Wbeymar Angulo, Manahati Lestusen, Jonathan Bustos; Yakob Sayuri, Diego Martinez, dan Ahmad Wadil.

(nva/nva)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi