CNN Indonesia
Minggu, 02 Mar 2025 12:43 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Pembalap Red Bull KTM Ajo asal Spanyol Jose Antonio Rueda berhasil menjadi pemenang Moto3 Thailand 2023 di Sirkuit Buriram, Minggu (2/3).
Balapan Moto3 Thailand 2025 berlangsung sengit dan ketat sejak start. Namun Rueda berhasil keluar sebagai pemenang setelah mampu melesat meninggalkan para pesaingnya.
Sementara di posisi kedua ditempati rekan setim Rueda yang juga berasal dari Spanyol yakni Alvaro Carpe.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Carpe berhasil memenangkan duel sengit melawan dua pembalap lain yaitu Adrian Fernandez dari tim Leopard Racing dan Stefano Nepa dari Sic58 Squadra Corse di lap-lap akhir.
Ketiga pembalap itu saling salip-menyalip untuk merebut posisi kedua di lap akhir. Akhirnya Carpe berhasil merebut posisi kedua MotoGP Thailand 2025.
Sedangkan di tempat ketiga berhasil direbut Adrian Fernandez. Kemudian Stefano Nepa harus puas finis di tempat keempat.
Usai balapan Jose Rueda mengaku sangat senang bisa memenangkan seri pertama di Moto3 2025.
"Saya sangat senang bisa memenangkan balapan ini. Saya ingin mengucapkan terimakasih kepada tim saya yang bekerja dengan sangat maksimal. Kami berada dalam trek yang baik dan mempertahankan kemenangan ini," kata Rueda.
Setelah ini akan berlangsung balapan Moto2 Thailand 2025 kemudian dilanjutkan MotoGP Thailand 2025. Siaran langsung MotoGP Thailand bisa ditonton secara live di Trans7.
Hasil Moto3 Thailand 2025:
1. J. Rueda 32'14.402
2. A. Carpe +7.276
3. A. Fernandez +7.341
4. S. Nepa +7.590
5. M. Bertelle +10.242
6. D. Foggia +11.644
7. D. Almansa +12.068
8. R.Rossi +13.138
9. J. Esteban +21.956
10. L.Lunetta +22.031
(rhr)