CNN Indonesia
Jumat, 14 Feb 2025 07:17 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Tim badminton Indonesia akan menghadapi Taiwan pada perempat final Kejuaraan Beregu Campuran Asia atau BAMTC 2025 di Qingdao, China, hari ini, Jumat (14/2). Berikut jadwal siaran langsung Indonesia vs Taiwan di perempat final BAMTC 2025.
Setelah berhasil menjadi juara Grup B dengan mengalahkan Hong Kong dan Malaysia, tim badminton Indonesia akan ditantang Taiwan yang lolos ke perempat final BAMTC 2025 sebagai runner-up Grup A.
Jadwal siaran langsung perempat final BAMTC 2025 antara Indonesia vs Taiwan bisa disaksikan secara live streaming melalui situs Vidio. Pertandingan Indonesia vs Taiwan akan dimulai pukul 16.00 WIB.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di perempat final lainnya adakan mempertemukan Thailand vs Korea Selatan, Jepang vs India dan tuan rumah China vs Hong Kong.
Jika Indonesia mampu mengalahkan Taiwan di perempat final, maka Rinov Rivaldy dan kawan-kawan akan menghadapi pemenang antara Thailand melawan Korea Selatan di semifinal BAMTC 2025.
Ganda campuran Indonesia Muhammad Shohibul Fikri yang berpasangan dengan Daniel Marthin, mengatakan permainan tim Merah Putih belum sempurna jelang perempat final.
"Masalahnya masih sama seperti pertandingan pertama, kami masih sering terburu-buru. Ini menjadi pelajaran penting, tidak boleh terjadi lagi di babak selanjutnya. Ketika sudah poin kritis kami harus lebih menikmati permainan, satu demi satu poin," ucap Fikri.
Jadwal siaran langsung perempat final BAMTC 2025
08.30 WIB:
1. Thailand vs Korea Selatan (Lapangan 1)
2. Jepang vs India (Lapangan 2)
16.00 WIB:
1. China vs Hong Kong (Lapangan 1)
2. Indonesia vs Taiwan (Lapangan 2) Vidio
(har)