
FAJAR.CO.ID,PAREPARE -- Kapten PSM Makassar, Akbar Tanjung menyanyangkan hasil negatif yang diraih timnya.
Karena itu, sebagai perwakilan pemain Akbar Tanjung menyampaikan permintaan maafnya ke para penggemar.
Ia dengan tegas mengatakan hasil ini, bukanlah sesuatu yang PSM Makassar inginkan.
“Saya mewakili rekan-rekan pemain menanggapi permainan ini. Kami meminta maaf kepada suporter yang sudah hadir di Parepare stadion,” kata Akbar Tanjung di sesi konferensi pers usai laga.
“Inilah hasilnya, bukan kami harapkan,” ungkapnya.
Meski begitu, Akbar mengungkap timnya sangat ingin mengincar poin di pertandingan kali ini.
Namun nasib berkata lain, sehingga menderita kekalahan. kemungkinan ia dan rekan-rekannya cukup kesulitan menghadapi laga tersabut.
Sebab bermain di kandang saja, harus menelan kekalahan yang menyakitkan.
Pemain asal Jakarta ini pun kembali menargetkan poin di pertandingan berikutnya.
“Sebenarnya pertandingan hari ini kita ingin sekali mendapat poin. Karena kita tahu laga selanjutnya kita akan bertandang ke markas Kediri,” sebutnya.
“Itu mungkin akan jadi sulit karena kita main di tandang,” jelasnya.
Sebelumnya, PSM Makassar harus menelan kekalahan di pekan kesembilan ajang Super League 2025/2026.
Kekalahan ini didapatkan PSM Makassar saat berhadapan dengan Arema FC.
Laga yang berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie, Minggu (19/10/2025), PSM Makassar 1-2 Arema FC.
Hasil ini membuat PSM Makassar turun ke posisi 15 dengan koleksi tujuh poin dari tujuh laga.
(Erfyansyah/fajar)
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: