CNN Indonesia
Jumat, 17 Jan 2025 12:24 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --
Endrick jadi pahlawan kemenangan Real Madrid di ajang Copa del Rey. Ia pun mempersembahkan gol ini untuk Antonio Rudiger.
Endrick baru masuk ke lapangan pada menit ke-79 saat Real Madrid unggul 2-0. Namun di sisa waktu yang ada, Madrid dua kali kebobolan oleh Celta Vigo sehingga laga berlanjut ke babak extra time.
Real Madrid tampil buruk di sisa waktu yang ada dan tak bisa mempertahankan keunggulan. Namun di sisi lain,b erlanjutnya laga ke babak extra time justru membuat Endrick punya kesempatan lebih besar untuk bersinar.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Endrick lalu mencetak dua gol ke gawang Celta Vigo di babak kedua extra time dan mengantar Real Madrid menang 5-2 di akhir laga. Real Madrid pun melaju ke babak perempat final Copa del Rey.
"Laga berjalan sangat berat bagi kami karena kami unggul 2-0 lalu kebobolan dua gol."
"Namun kami adalah Madrid, kami selalu berjuang sampai akhir dan berusaha untuk menang. Kami terus bertarung. Memang laga berlangsung berat tetapi kami bisa mencetak tiga gol untuk meraih kemenangan," ucap Endrick seperti dikutip dari situs Real Madrid.
Dua gol yang dicetak Endrick juga terbilang tercipta lewat proses yang indah. Gol pertama lewat tembakan keras kaki kiri sedangkan gol kedua lewat backheel.
Dua gol tersebut dipersembahkan Endrick untuk Rudiger. Bagi Endrick, Rudiger adalah sosok senior yang luar biasa dan banyak memberikan kepercayaan diri untuknya.
"Saya berjuang keras setiap hari dan saya dedikasikan gol ini untuk Rudiger. Dia paham hal yang kami lakukan bersama setiap hari."
"Dia selalu mengatakan hal yang harus saya lakukan. Dia jadi orang yang luar biasa sejak saya datang ke sini. Dua gol ini untuk dirinya," kata Endrick yang baru berusia 18 tahun.
(ptr/har)