Kata-kata Fajar/Rian Usai Tersingkir di 16 Besar All England 2025

14 hours ago 8

CNN Indonesia

Jumat, 14 Mar 2025 08:45 WIB

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus tersingkir di babak 16 besar All England 2025. Mereka mengakui melakukan kesalahan di momen genting. Fajar/Rian kalah di babak 16 besar All England 2025. (Arsip PBSI)

Jakarta, CNN Indonesia --

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tersingkir di babak 16 besar All England 2025. Mereka mengakui melakukan kesalahan di momen genting.

Fajar/Rian kalah dari wakil Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Ki Dong Ju. Dalam duel yang berlangsung selama 1 jam 20 menit, Fajar/Rian kalah 18-21, 27-25, 21-23.

"Terima kasih untuk semua yang sudah mendukung, kami mohon maaf hasilnya tidak berhasil ke babak selanjutnya."

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Lawan bermain sangat baik, sangat percaya diri, beberapa kali bola tanggung masih bisa mereka kembalikan. Di sisi lain, justru saya servis error tiga kali di poin kritis. Harga yang sangat mahal yang harus diterima. Ke depan saya harus perbaiki hal tersebut dan harus meningkatkan percaya diri di saat genting tadi," ucap Fajar seperti dikutip dari rilis PBSI.

Dalam laga tersebut, Fajar/Rian sejatinya sempat total tujuh kali menggagalkan match poin lawan, baik di gim kedua dan ketiga. Namun mereka gagal menyelamatkan diri di kesempatan match point kedelapan Kang/Ki.

Di luar itu, Fajar/Rian juga sempat di atas angin ketika memimpin 18-16 di gim penentuan. Tetapi momentum itu tidak bisa dilanjutkan Fajar/Rian.

Kekalahan Fajar/Rian ini membuat mereka tak mampu meneruskan catatan hattrick di All England. Namun Indonesia masih bisa berharap meraih gelar di ganda putra seiring keberhasilan Sabar Karyaman/M. Reza Pahlevi dan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana lolos ke perempat final.

"Semoga Bagas/Leo dan Sabar/Reza bisa tampil maksimal, bisa menang di pertandingan besok. Ini kesempatan mereka untuk step up," tutur Fajar.

Sedangkan bagi Rian, kekalahan dari Kang/Ki merupakan kekalahan yang harus diterima. Rian mengaku mereka sudah tampil maksimal.

"Pastiya kecewa tapi namanya pertandingan, ada menang dan ada kalah, apapun hasilnya kami tetap bersyukur. Kami sudah berusaha maksimal tapi memang belum rezeki," ucap Rian.

[Gambas:Video CNN]

(ptr)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi