Kata-kata Mario Aji Usai Moto2 Thailand 2025: Saya Kehabisan Tenaga

21 hours ago 4

Jakarta, CNN Indonesia --

Pembalap Indonesia Mario Aji dari tim Idemitsu Honda Team Asia mengungkapkan komentarnya usai tampil cemerlang di Moto2 Thailand 2025.

Start dari posisi ke-14 pada balapan Moto2 Thailand 2025 di Sirkuit Buriram, Minggu (2/3), Mario Aji sukses menunjukkan penampilan yang kuat dan cemerlang. Sempat merangsek ke posisi ke-11, Mario Aji akhirnya marus finis di posisi ke-15.

"Pertama-tama, saya sangat senang dengan kemajuan yang kami capai sejak hari pertama. Tim telah banyak mendukung saya, dan meskipun ada perbedaan kecil antara tes Jerez dan Grand Prix ini, saya tidak merasa 100 persen secara fisik untuk tampil sebaik mungkin. Untungnya, sejak hari pertama, saya merasa nyaman, meski harus mengatasi nyeri bahu," kata Mario Aji dikutip dari rilis tim Honda Asia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Hari ini, kami membuat terobosan. Itu adalah balapan yang berat bagi saya. Saya kehilangan tenaga dalam 10 lap terakhir, namun kami masih berjuang untuk posisi 10 Besar. Ada banyak hal positif yang dapat diambil dan dipelajari untuk putaran berikutnya. Meskipun saya senang, saya belum sepenuhnya puas dengan hasil hari ini, jadi kami akan terus bekerja," ucap Mario Aji menambahkan.

Dalam balapan di Moto2 Thailand, Mario Aji mampu merangsek ke posisi ke-11 pada lap kesembilan. Dia juga mampu bersaing dengan pembalap-pembalap kenamaan Moto2 seperti Tony Arbolino dan Deniz Oncu pada posisi ke-12 dan ke-13.

Sayangnya, ketiga memasuki lap-lap akhir Mario Aji harus turun ke posisi ke-13, 14, kemudian akhirnya finis di posisi ke-15. Meski demikian, penampilan Mario Aji kali ini patut diacungi jempol. Bahkan beberapa kali komentator yang memandu siaran langsung Moto2 memuji penampilan Mario Aji dalam balapan di Thailand.

Moto2 2025 ini adalah musim kedua Mario Aji di kelas ini. Pada musim lalu mencatat empat poin di akhir musim. Empat poin itu dihasilkan dari empat kali finis di posisi ke-15. Untuk seri Moto2 Thailand, musim lalu Mario Aji finis di posisi ke-16, satu strip di bawah zona poin.

Mario Aji mulai menjalani musim penuh di balapan grand prix pada 2022. Setelah dua musim di Moto3, Mario Aji naik kelas ke Moto2. Tiga musim di balapan grand prix, Mario Aji selalu berhasil meraih poin. Kini di seri pertama Moto2 2025, Mario Aji kembali merebut satu poin usai finis di posisi ke-15.

"Sekarang, kami punya waktu 10 hari untuk beristirahat dan memulihkan diri sehingga saya bisa berada dalam kondisi yang lebih baik untuk Argentina. Saya ingin berterima kasih kepada tim saya atas dukungan luar biasa mereka sepanjang minggu ini. Mereka memberi saya kepercayaan diri dan energi positif. Saya tak sabar untuk berkembang di Argentina dan mencapai hasil yang lebih baik. Terima kasih banyak," ucap Mario Aji.

[Gambas:Video CNN]

(rhr)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi