Landzaat Tak Berpikir Lama untuk Jadi Asisten Pelatih Timnas Indonesia

2 months ago 27

CNN Indonesia

Minggu, 16 Feb 2025 08:30 WIB

Denny Landzaat mengaku tidak butuh waktu lama untuk mengiyakan ajakan Patrick Kluivert untuk jadi asisten pelatih Timnas indonesia. Denny Landzaat bakal membantu Patrick Kluivert memoles Timnas Indonesia. (Dok. Humas Kemenpora)

Jakarta, CNN Indonesia --

Denny Landzaat mengaku tidak butuh waktu lama untuk mengiyakan ajakan Patrick Kluivert untuk jadi asisten pelatih Timnas Indonesia.

Setelah Kluivert ditunjuk sebagai pelatih Timnas Indonesia, ia langsung bergerak membentuk tim pelatih. Landzaat lalu dipilih sebagai salah satu asisten pelatih yang bakal mendampingi dirinya..

Landzaat pun tak menghabiskan banyak waktu untuk berpikir. Ia langsung mengiyakan ajakan tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Landzaat dan Kluivert berasal dari generasi yang sama. Landzaat juga kelahiran 1976, seperti halnya Kluivert. Karena itu ia pun sempat bersama-sama Kluivert di Ajax Amsterdam dan juga timnas Belanda.

"Ya, kali ini saya tidak perlu berpikir lama."

"Ya, sangat istimewa karena saya dan juga karena Patrick dan saya punya masa lalu [bersama-sama]. Dulu sebagai pemain muda, rekan satu tim dan saya selalu berencana untuk berkolaborasi," kata Landzaat dalam wawancara yang diunggah Voetbalprimeur.

Landzaat juga punya hubungan dengan Indonesia mengingat keluarganya memiliki darah Indonesia. Orang tuanya berasal dari Maluku.

"Bekerja untuk Indonesia, juga benar keluarga saya juga mempunyai akar. Seperti yang saya katakan, saya tidak berpikir untuk waktu lama," tutur Landzaat.

Sebagai pemain, Landzaat juga punya karier yang terbilang bagus. Ia bermain di sejumlah klub besar seperti Ajax dan Feyenoord.

Landzaat juga sempat menjajal persaingan di Liga Inggris bersama Wigan Athletic. Sebagai gelandang, Landzaat terbilang produktif karena bisa mencatat 103 gol dalam 568 penampilan.

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi