Pesan Tegas Hubner ke Bahrain Usai Indonesia Menang

11 hours ago 1

CNN Indonesia

Rabu, 26 Mar 2025 00:55 WIB

Justin Hubner meminta Bahrain untuk tutup mulut setelah dikalahkan Timnas Indonesia 0-1 dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Justin Hubner meminta Bahrain diam usai dikalahkan Timnas Indonesia. (CNNIndonesia.com/Adi Maulana Ibrahim)

Jakarta, CNN Indonesia --

Justin Hubner meminta Bahrain untuk tutup mulut setelah dikalahkan Timnas Indonesia 0-1 dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (25/3).

Timnas Indonesia meraih kemenangan berkat gol tunggal Ole Romeny. Hasil ini juga menggembirakan setelah kontroversi yang terjadi pada pertemuan pertama kedua tim di Manama.

"Perasaan yang luar biasa kami menang lawan mereka," ucap Hubner setelah pertandingan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sebelum pertandingan, dan di pertandingan terakhir ada banyak omongan soal kami dari tim mereka. Dan yang bisa saya katakan mereka harusnya diam karena kami tunjukkan siapa Indonesia sebenarnya."

Soal peluang Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026, Hubner mengaku situasinya tidak mudah. Namun, pemain Wolverhampton Wanderers U-23 itu berjanji akan terus berjuang untuk membawa Tim Garuda lolos ke Piala Dunia 2026.

"Ini tidak akan mudah tetapi kami akan berikan segala yang kami miliki, dengan dukungan yang seperti ini [dari suporter] kami harus sampai ke Piala Dunia," katanya.

"Itu sulit [lolos ke Piala Dunia}, namun kami akan melakukan yang kami bisa untuk mencapainya."

Kemenangan melawan Bahrain membuka peluang Timnas Indonesia untuk terus bersaing di Grup C. Hubner dan kawan-kawan kini mengoleksi sembilan poin di posisi keempat.

Timnas Indonesia berada di bawah Jepang, Australia, dan Arab Saudi. Indonesia berjarak empat poin dengan Australia yang menempati batas akhir tiket lolos langsung ke Piala Dunia 2026 dari babak ketiga.

[Gambas:Video CNN]

(jal/rhr)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi