CNN Indonesia
Rabu, 08 Jan 2025 07:25 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Alex Pastoor disebut-sebut bakal menjadi asisten pelatih Timnas Indonesia mendampingi Patrick Kluivert yang digadang-gadang akan mengambil alih posisi Shin Tae Yong. Berikut profil Alex Pastoor yang pernah bawah tiga klub berbeda promosi ke Eredivisie.
Shin Tae Yong resmi dipecat dari posisi pelatih Timnas Indonesia pada Senin (6/1). PSSI beralasan pemecatan karena faktor komunikasi, strategi, dan kepemimpinan.
Sebagai gantinya, Patrick Kluivert digadang-gadang akan mengisi posisi pelatih Timnas Indonesia dengan didampingi Alex Pastoor dan Denny Landzaat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tim pelatih Timnas Indonesia dijadwalkan tiba di Indonesia pada Sabtu (11/1) dan diperkenalkan ke publik pada Minggu (12/1).
Berbicara soal Alex Pastoor, pelatih asal Belanda kelahiran Amsterdam 26 Oktober 1966 ini tercatat pernah melatih beberapa klub di Negeri Kincir Angin.
Dia mengawali kariernya sebagai pelatih dengan menangani klub AFC'34 pada 2002 hingga 2005.
Kemudian dia sempat menganggur selama empat tahun. Lalu pada 2009 dia mendapatkan klub baru yakni Excelsior dan berhasil membawa tim ini promosi ke Eredivisie.
Setelah itu dia sempat menangani NEC Nijmegen selama dua musim yaitu pada 2011 hingga 2013.
Kemudian pelatih berusia 56 tahun ini mendapat kepercayaan untuk menangani Slavia Praha pada 2014.
Dia juga pernah menjabat sebagai asisten pelatih dan pelatih sementara di AZ Alkmaar pada 2014.
Kemudian pada 2015, dia bergabung dengan Sparta Rotterdam. Di musim pertamanya dia sukses membawa Sparta Rotterdam juara Eerste Divisie 2015/2016 dan promosi ke Eredivisie. Dia bertahan di Sparta hingga 2017.
Setelah itu dia menangani SCR Altach dari 2019 hingga 2021. Kemudian dia bergabung ke Almere City untuk menyelamatkan tim ini dari degradasi di Eerste Divisi hingga akhirnya berhasil membawa tim ini promosi ke Eredivisie pada 2022/2023. Dia diakui sebagai pahlawan di Almere City.
(rhr/rhr)