Profil Patrick Kluivert yang Dirumorkan Bakal Melatih Timnas Indonesia

3 months ago 36

CNN Indonesia

Senin, 06 Jan 2025 20:27 WIB

Berikut profil Patrick Kluivert yang dikabarkan akan menjadi pelatih Timnas Indonesia menggantikan Shin Tae Yong. Patrick Kluivert digadang-gadang bakal menangani Timnas Indonesia. (AFP/FRANCK FIFE)

Jakarta, CNN Indonesia --

Patrick Kluivert menjadi nama yang gencar disebut bakal menjadi pelatih Timnas Indonesia menggantikan Shin Tae Yong. Berikut profil Kluivert yang dikabarkan akan menangani tim Merah Putih.

Seiring kabar pemecatan Shin, muncul pula nama Kluivert. Dalam konferensi pers PSSI pada Senin (6/1) siang, Ketua Umum PSSI Erick Thohir pun tak menyangkal ketika ditanya soal kebenaran kabar sosok asal Belanda itu menjadi kandidat pelatih Timnas Indonesia.

Setelah konferensi pers di Jakarta, jurnalis olahraga Italia yang biasa mengawal berita transfer bernama Fabrizio Romano mengungkapkan Kluivert sudah dipastikan menjadi juru taktik tim Merah Putih dan akan diperkenalkan pada Minggu (12/1).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kluivert adalah mantan pesepak bola yang punya karier cukup baik sebagai penyerang. Namanya mencuat ketika menjadi pemain Ajax dan mengantarkan klub raksasa Belanda itu menjuarai kompetisi lokal di Negeri Kincir Angin serta menjadi kampiun Liga Champions.

Selama berkostum klub berjuluk De Godenzonen, Kluivert juga meraih gelar UEFA Supercup serta sederet trofi individu talenta terbaik sepak bola Belanda pada 1995.

Berkostum Ajax sejak 1994 hingga 1997, Kluivert kemudian dipinang AC Milan. Namanya meredup di klub Kota Mode tersebut. Hanya semusim bermain membela Rossoneri, Kluivert lantas bergabung ke Barcelona.

Kluivert kembali meraih kesuksesan bersama Blaugrana. Gelar La Liga 1998-1999 jadi prestasi terbaik pemain yang memiliki darah Suriname dan Curacao.

Kebersamaan Kluivert dan Barcelona bertahan dari 1998 hingga 2004. Setelah itu Kluivert berpindah-pindah dalam kurun satu musim ke klub-klub di Eropa yakni Newcastle United, Valencia, PSV, Lille.

Setelah mengakhiri kebersamaan di Lille pada 2008, Kluivert gantung sepatu. Selama 14 tahun berkarier sebagai striker, Kluivert mencetak 206 gol dalam 479 pertandingan di berbagai kompetisi.

Baca lanjutan karier Kluivert di timnas Belanda dan saat menjadi pelatih di halaman selanjutnya>>>


Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi