CNN Indonesia
Senin, 24 Mar 2025 09:24 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Bek Timnas Indonesia Rizky Ridho meminta netizen untuk tidak membeda-bedakan pemain tim Merah Putih jelang melawan Bahrain pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (24/3).
Setelah Indonesia dikalahkan Australia 1-5 di Sydney, pekan lalu, netizen mempertanyakan keputusan pelatih Patrick Kluivert yang memainkan Mees Hilgers, Jay Idzes, dan Calvin Verdonk sebagai bek tengah.
Netizen menilai Rizky Ridho lebih cocok dimainkan bersama Jay Idzes di jantung pertahanan. Pasalnya, selama ini trio Ridho, Idzes, dan Justin Hubner sudah terbukti solid di lini belakang selama era Shin Tae Yong.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dengan Hubner kembali dari akumulasi kartu kuning, dan Mees Hilgers dipastikan absen karena cedera, trio Ridho, Idzes dan Hubner diklaim netizen layak dijadikan starter saat Indonesia vs Bahrain.
Namun, Ridho meminta netizen untuk tidak membanding-bandingkan di antara pemain Timnas Indonesia. Bek Persija Jakarta itu meminta suporter Indonesia untuk memberi kepercayaan kepada pelatih Patrick Kluivert terkait komposisi pemain.
"Ya itu penilaian orang-orang di luar, tentunya kami yang ada di tim, siapapun yang dipilih untuk pelatih untuk menjadi starter ataupun sebagai pemain pengganti, semuanya akan menampilkan yang terbaik."
"Jadi tolong jangan ada banding-bandingkan lagi, karena semuanya ingin yang terbaik untuk Timnas Indonesia," ucap Ridho menambahkan usai latihan di Stadion Madya, Jakarta, Minggu (23/3).
Ridho sendiri memastikan sudah siap bermain di laga Timnas Indonesia vs Bahrain jika dipercaya Kluivert sebagai starter.
"Saya percayakan semua kepada coach [Kluivert], siapapun yang main pasti akan memberikan yang terbaik," ujar Ridho.
(har)