Sandy Walsh Gempor Urus Kepindahan ke Yokohama, Tapi Hati Senang

5 days ago 8

CNN Indonesia

Jumat, 14 Feb 2025 03:44 WIB

Bintang Timnas Indonesia Sandy Walsh mengaku gempor atau kelelahan selama mengurus kepindahan ke Yokohama F Marinos. Sandy Walsh ungkap proses pindah ke Yokohama F Marinos. (PSSI/PSSI)

Jakarta, CNN Indonesia --

Bintang Timnas Indonesia Sandy Walsh mengaku gempor atau kelelahan selama mengurus kepindahan ke Yokohama F Marinos.

Sandy mengatakan hanya punya waktu singkat untuk merampungkan izin kerja. Bek 29 tahun itu harus bolak-balik Belgia-Indonesia-Jepang selama dua pekan terakhir.

"Sayangnya saya harus berpamitan kepada pemain [KV Mechelen] dengan cara yang cepat, tapi mereka bahagia dengan itu. Sebelum pertandingan lawan OHL [1 Februari] saya sudah tidak masuk skuad dan besoknya harus terbang ke Tokyo," kata Sandy dikutip dari GVA.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dalam pekan yang sama, saya menjalani tes medis, berlatih sendiri, dan terbang ke Indonesia untuk mengurus izin kerja lalu kembali ke Tokyo. Itu adalah dua pekan yang melelahkan," ujar Sandy menambahkan.

Sandy bercerita tentang niat hengkang dari KV Mechelen yang sudah dipendam cukup lama. Rencana angkat kaki dari klub itu sudah terbesit sejak Piala Asia 2023 pada Januari 2024 lalu. Namun ia memendamnya sebelum datang tawaran dari klub lain.

"Sebenarnya saya sudah ingin pergi sejak Piala Asia pada awal 2024 lalu. Saya senang bisa melakukannya sekarang dan ini adalah mimpi yang jadi kenyataan. Tapi bisa saya katakan, tahun terakhir saya di Mechelen adalah yang terbaik selama karier saya di Belgia," ucapnya.

Lebih lanjut, Sandy menceritakan reaksi keluarganya saat mengetahui dirinya pindah ke Jepang. Ia menyebut dapat dukungan besar dari orangtua, istri dan adiknya di tengah rasa jenuh berseragam KV Mechelen.

"Mereka sangat bahagia dan bangga. Ini akan jadi perjalanan yang menyenangkan juga untuk mereka karena [pindah klub] sudah ada dalam daftar keinginan saya," kata Sandy.

"Terutama orangtua, adik, dan istri saya memberi dukungan ketika berada dalam situasi yang sulit di KV Mechelen. Terima kasih untuk mereka, saya bisa melanjutkan langkah ke sini," ujarnya melanjutkan.

Sandy Walsh diresmikan sebagai pemain baru Yokohama F. Marinos pada Minggu (9/2) lalu. Klub J1 League itu mengikat kontrak Sandy hingga 2027 mendatang.

[Gambas:Video CNN]

(ikw/jun)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi