Tak Peduli Indonesia Sikat Jepang, Saudi Siap Bungkam Skuad Garuda

2 months ago 31

CNN Indonesia

Minggu, 02 Feb 2025 11:20 WIB

Pelatih timnas futsal Arab Saudi Andreu Plaza tak ambil pusing soal kemenangan Indonesia atas Jepang. Timnas Indonesia menang atas Jepang pada laga 4Nations World Series 2025, Kamis (30/1). (ANTARA FOTO/Aprillio Akbar)

Jakarta, CNN Indonesia --

Jelang pertandingan melawan Timnas Futsal Indonesia dalam 4Nations World Series 2025, pelatih timnas futsal Arab Saudi Andreu Plaza tak ambil pusing soal kemenangan Evan Soumilena dan kawan-kawan saat melawan Jepang.

"Dalam futsal, dua tambah dua tidak sama dengan empat," ucap Plaza membuka komentar menanggapi pertanyaan dari awak media soal kesiapan anak asuhnya menghadapi Indonesia yang menang 1-0 atas Jepang.

Arab Saudi akan melawan Indonesia pada Minggu (2/2) malam setelah kalah 7-8 dari Argentina dan ditekuk Jepang 2-3. Sementara Indonesia, setelah menang 1-0 atas Jepang, menelan kekalahan 2-4 dari Argentina.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Plaza pun memprediksi duel Indonesia vs Arab Saudi bakal berlangsung sengit.

"Saya pikir pertandingan besok bakal ketat, tapi kami akan tampil maksimal di lapangan untuk bersaing dan melakukan yang kami bisa untuk meraih kemenangan," ujar pelatih asal Spanyol itu.

Plaza menyatakan dirinya tidak menargetkan apa pun selain peningkatan performa tim Arab Saudi pada ajang 4Nations World Series 2025.

"Sejak bertanding di sini, skor bukan jadi tujuan utama kami datang ke sini untuk belajar dan berkembang. Terlepas dari hasil besok kami senang dengan performa kami sejauh ini. Kami main dua kali, kami kalah dua kali, hanya selisih satu gol di tiap pertandingan," jelas Plaza.

Menghuni peringkat 50 dalam ranking futsal FIFA, Arab Saudi merupakan tim dengan peringkat terendah dibanding tiga kompetitornya. Indonesia ada di peringkat ke-28, Jepang menghuni peringkat ke-13, dan Argentina menduduki peringkat ketiga.

Hitung-hitungan dalam ranking FIFA tersebut terbukti tidak berpengaruh banyak dalam hasil yang diraih Arab Saudi. Kekalahan dengan skor tipis skuad Green Falcons dari Argentina dan Jepang menunjukkan anak asuh Plaza memiliki kemampuan kompetitif yang cukup baik.

[Gambas:Video CNN]

(nva/nva)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi