CNN Indonesia
Kamis, 24 Apr 2025 17:30 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Pelatih asal Malaysia Tan Cheng Hoe resmi ditunjuk menjadi Direktur Teknik Timnas Malaysia. Kepastian itu didapat usai Asosiasi Sepakbola Malaysia (FAM) mengumumkan kabar tersebut di Instagram pada Kamis (24/4).
"Tan Cheng Hoe telah dilantik sebagai Pengarah Teknikal skuad Harimau Malaya," tulis Instagram FAM.
Tan Cheng Hoe sebelumnya memutuskan mundur dari jabatannya sebagai pelatih Timnas Malaysia menyusul hasil buruk di Piala AFF 2020.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kala itu, Malaysia tampil buruk dengan tersingkir lebih awal di babak penyisihan grup.
Kepastian tersingkirnya Malaysia didapat setelah kalah dari Timnas Indonesia dengan skor 1-4 di laga terakhir Grup B.
Hasil tersebut membuat Malaysia hanya finis di urutan ketiga klasemen akhir Grup B dengan mengoleksi enam poin.
Sementara prestasi terbaik Tan Cheng Hoe bersama timnas Malaysia adalah membawa Harimau Malaya menjadi runner-up Piala AFF 2018 usai kalah dari Thailand di final.
Dalam perjalanan kariernya selain pernah menjadi pelatih timnas Malaysia senior pada 2018-2022, Tan Cheng Hoe juga pernah menjabat sebagai pelatih Malaysia U-19 dan Malaysia U-23.
Di sisi lain, FAM juga mengumumkan bahwa Stanley Bernard resmi menjabat sebagai Wakil CEO Timnas Malaysia mendampingi Rob Friend yang telah ditunjuk sebelumnya.
"Stanley Bernard sah sebagai Wakil CEO Harimau Malaya mendampingi Rob Friend," tulis FAM.
(rhr/rhr/jun)