CNN Indonesia
Jumat, 17 Jan 2025 07:15 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --
Berikut berita pilihan dunia olahraga mulai dari Khabib Nurmagomedov dan Islam Makhachev hingga Manchester United menang di Liga Inggris.
Berikut berita pilihan dunia olahraga dalam 24 jam terakhir dalam Top 3 Sports CNNIndonesia.com:
1. Khabib Ancam Islam Makhachev
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Khabib Nurmagomedov disebut ingin meninggalkan pemusatan latihan UFC 311 lantaran kesal dengan muridnya Islam Makhachev.
Islam Makhachev bakal melakoni duel penting melawan Arman Tsarukyan dalam UFC 311 dengan mempertaruhkan sabuk juara UFC kelas ringan, Minggu (19/1).
Akan tetapi, dalam sesi latihan saat pemusatan latihan tersebut Makhachev membuat marah Khabib. Dikutip dari Essentiallysports, dalam konferensi pers jelang UFC 311, Makhachev tidak mendengarkan instruksi Khabib saat sparring dengan Tagir Ulanbekov.
Khabib sempat kesal dengan Islam Makhachev. (REUTERS/CHRISTOPHER PIKE)
2. Daftar 2 Wakil Indonesia ke Perempat Final India Open
Indonesia menyisakan dua wakil ke babak perempat final India Open 2025. Masing-masing dari sektor tunggal putri dan tunggal putra.
Mereka yang sukses menembus delapan besar adalah Gregoria Mariska Tunjung dari sektor tunggal putri dan Jonatan Christie sebagai utusan dari tunggal putra Indonesia.
Jonatan akan kembali menghadapi pebulutangkis Taiwan, Lin Chun Yi. Sedangkan Gregoria bertemu wakil tuan rumah, P.V Sindhu.
Jonatan Christie lolos ke perempat final India Open. (Arsip PBSI)
3. Amad Diallo Hattrick, MU Menang
Manchester United berhasil menang 3-1 saat menjamu Southampton di Old Trafford, Jumat (17/1) dini hari WIB. MU berhasil meraih tiga poin berkat penampilan apik Amad Diallo.
MU lebih dulu tertinggal di babak pertama setelah Manuel Ugarte mencetak gol bunuh diri. Namun kemudian Amad Diallo tampil sebagai bintang kemenangan di 10 menit terakhir.
Amad Diallo mencetak hattrick lewat gol-golnya di menit ke-82, 90, dan menit keempat masa injury time. MU pun meraih tiga angka di tangan.
(ptr/har)